Kumpulan Doa agar Mendapatkan Jodoh yang Baik dan Segera Menikah

- 8 Juni 2021, 15:02 WIB
Kumpulan Doa agar Mendapatkan Jodoh yang Baik dan Segera Menikah./
Kumpulan Doa agar Mendapatkan Jodoh yang Baik dan Segera Menikah./ /Pixabay/8577099


MANTRA SUKABUMI - Allah SWT dalam Al-Qur menyebutkan bahwasanya setiap orang telah memiliki jodoh-Nya masing-masing.
 
Akan tetapi, jodoh memang tak datang dengan sendirinya, perlu usaha dibarengi doa minta jodoh agar lekas didekatkan.
 
Setiap orang pasti mendambakan jodoh yang baik untuk mendampinginya selama hidup.

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: Biodata Maria Vania Lengkap 2021, Berikut Agama, Umur, Instagram, Hobi hingga Fakta Menarik
 
Urusan jodoh memang sudah tertulis di Lauhul Mahfuz dan ditakdirkan dengan sebab-sebanya. Namun, setiap orang diwajibkan untuk ikhtiyar menjemput jodohnya, salah satunya dengan ikhtiar doa.
 
Dalam Al-Qur’an, terdapat beberapa ayat yang merujuk pada doa mendapatkan jodoh yang baik dan diinginkan.
 
Berikut ini kumpulan doa agar mendapatkan jodoh yang baik, dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, sebagai berikut:
 
رَبِّ لَا تَذَرۡنِىۡ فَرۡدًا وَّاَنۡتَ خَيۡرُ الۡوٰرِثِيۡنَ‌
 
Robbi Laa Tadzarnii Fardaw wa Anta Khoirul Waaritsiin
 
"Ya Tuhanku, janganlah engkau biarkan aku hidup seorang diri (tanpa keturunan) dan engkaulah perwaris yang terbaik." (QS Al-Anbiya Ayat 89).

Baca Juga: Doa Setelah Baca Surat Yasin, Lengkap Arab, Latin dan Terjemah dalam Bahasa Indonesia
 
رَبِّ إِنِّي لِمَا أَنْزَلْتَ إِلَيَّ مِنْ خَيْرٍ فَقِيرٌ
 
Robbi Inni Lima Anzalta Ilayya Min Khairin Faqiir
 
"Ya Tuhanku, sungguh aku sangat memerlukan sesuatu kebaikan yang Engkau turunkan kepadaku". (QS Al-Qashas Ayat 24).

رَبَّنَا هَبْلَنَا مِنْ أَزْوَاجِنِا وَ ذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ
 
Rabbanaa hablanaa min azwaajinaa wa dzuriyyatinaa qurrota a’yun
 
 “Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami pasangan dan keturunan dari kalangan kami sebagai penenang hati.”
 
رَبِّ هَبْ لِي مِنْ لَدُنْكَ زَوْجَةً طَيِّبَةً أَخْطُبُهَا وَأَتَزَوَّجُ بِهَا وَتَكُوْنُ صَاحِبَةً لِى فِى الدُنْيَا وَالْأَخِرَةِ
 
Robbi hablii milladunka zaujatan thoyyibah akhtubuhaa wa atazawwaju biha watakunu shoohibatan lii fiddini waddunyaa wal aakhiroh.
 
 “Ya Tuhanku, berikanlah kepadaku istri yang terbaik dan sisi-Mu, istri yang aku lamar dan nikahi dan istri yang menjadi sahabatku dalam urusan agama, urusan dunia, dan akhirat.”

Baca Juga: 12 Cara Bermain Island King Agar Dapat Uang: Download Gratis di Play Store dan App Store
 
رَبِّ هَبْ لِي مِنْ لَدُنْكَ زَوْجًا طَيِّبًا أَخْطُبُهَ وَأَتَزَوَّجُ بِهِ وَيَكُوْنُ صَاحِبًا لِى فِى الدُنْيَا وَالْأَخِرَة
 
Robbi hablii milladunka zaujan thoyyiban wayakuuna shoohiban lii fiddini waddunyaa wal aakhiroh
 
Artinya:
 
“Ya Tuhanku, berikanlah kepadaku suami yang terbaik dari sisi-Mu, suami yang juga menjadi sahabatku dalam urusan agama, urusan dunia, dan akhirat".
 
Demikian kumpulan doa agar mendapatkan jodoh yang baik dan segera menikah. Amalkan doa tersebut secara istiqamah dan keyakinan hati yang kuat. Semoga bermanfaat.***

Editor: Fauzan Evan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah