Mengenang Habib Munzir Al Musawa, Ini 5 Nasihat untuk Menuju Hidup Berkah Dunia Akhirat

- 28 Juni 2021, 14:20 WIB
Mengenang Habib Munzir Al Musawa, Ini 5 Nasihat untuk Menuju Hidup Berkah Dunia Akhirat./*
Mengenang Habib Munzir Al Musawa, Ini 5 Nasihat untuk Menuju Hidup Berkah Dunia Akhirat./* /Freepik/bughpai



MANTRA SUKABUMI - Dibawah ini telah kami sajikan artikel yang berkaitan dengan nasihat Habib Munzir Al Musawa agar mendapat keberkahan hidup dunia akhirat.

Habib Munzir Al Musawa adalah seorang ulama besar. Ia ahir di Cipanas, Cianjur, Jawa Barat, 23 Februari 1973. Ia adalah pimpinan Majelis Rasulullah, majelis dzikir yang tergolong besar.

Habib Munzir Al Musawa wafat pada tahun 2013 tepat pada usia 40 tahun. Beliau termasuk ulama berpengaruh, banyak nasihat yang disampaikan beliau semasa hidupnya.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

Sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari unggahan Facebook Ulama Nusantara, berikut adalah 5 nasihat Habib Munzir Al Musawa untuk menggapai keberkahan dunia dan akhirat:

1. Amal Baik

"Semakin tinggi kepahaman seseorang tentang Allah, maka akan semakin tinggi pula derajatnya serta semakin mulia pula semua amalan baik yang ia kerjakan."

Nasihat Habib Munzir ini menunjukkan kepada kita bahwa seseorang akan lebih mulia apabila ia mendekatkan diri kepada Allah Ta'ala.

Sebab, sebaik-baik amalan adalah seseorang yang mendekatkan diri dengan serendah rendahnya.

2. Guru Terbaik

"Kematian adalah guru terbaik dalam kehidupan ini. Sedikit saja kita lalai dari mengingat kematian, maka kita akan kehilangan guru terbaik dalam kehidupan ini."

Makna dari kata-kata ini adalah dengan mengingat kematian, diri kita akan selalu mengingat akan hal apa yang telah kita lakukan selama di dunia ini.

Karena itu, kematian merupakan guru terbaik dalam kehidupan yang tidak boleh kita lupakan.

3. Hati yang Selalu Berdzikir

"Tiada suatau hal pun yang ditakuti setan, jin, dan sebangsanya melainkan hati yang selalu berdzikir. Ketika hati sedang ingat Allah, maka hal itu lah yang akan menjadi suatu hal yang ditakuti setan."

Makna dari kata-kata ini adalah, ketika hati dan jiwa kita selalu berdzikir kepada Allah, maka hal tersebut akan menjadi kelemahan bagi setan dan sebangsanya

4. Nama Allah

"Tidak akan datang hari kiamat selama masih ada di muka bumi ini yang menyebut dan memanggil nama Allah."

Baca Juga: Biodata dan Profil Jane Shalimar yang Dikabarkan Tengah Sakit Karena Covid-19: Umur Agama dan Karir

Makna dari kata-kata ini adalah ketika sudah tidak terdengar lagi suara Allah bagi mereka, maka celakalah, kiamat akan datang menghampiri.

5. Bersyukur

"Bersyukur atas kenikmatan, bersabar jika ditimpa musibah."

Makna dari kata-kata ini adalah, kita harus selalu bersyukur kepada Allah yang telah memberikan kita segala kenikmatan dunia ini.

Namun kita juga harus tetap bersabar apabila kita sedang ditimpa sebuah musibah, sungguh Allah tidak akan meberikan cobaan kepada hamba-Nya yang tidak mampu.***

Editor: Fauzan Evan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah