Makna dan Tafsir Surat Al Kautsar, Kewajiban Umat Islam Melaksanakan Sholat dan Kurban

- 28 Juni 2021, 14:56 WIB
Makna dan Tafsir Surat Al Kautsar, Kewajiban Umat Islam Melaksanakan Sholat dan Kurban
Makna dan Tafsir Surat Al Kautsar, Kewajiban Umat Islam Melaksanakan Sholat dan Kurban /Pexels.com/RODNAE Productions

MANTRA SUKABUMI - Diketahui, surat Al Kautsar adalah surat ke 108 dalam Al Quran yang terdiri dari tiga ayat.

Menurut mayoritas ulama, surat Al Kautsar termasuk surat Makiyyah dan merupakan surat ke-14 atau ke-15 yang turun kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam. Yakni setelah Surat Al Adiyat dan sebelum surat At Takatsur.

Pokok isi surat Al Kautsar ini adalah perintah melaksanakan sholat dan ber-kurban karena Allah memberikan banyak kenikmatan untuk untuk mereka yang beriman.

Baca Juga: Jadwal dan Tanggal Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021, Lengkap Persyaratan dan Jalur Formasi, Catat Sekarang!

Baca Juga: Berikut Profil dan Sepak Terjang Kemal Arsjad, Komisaris PT Askrindo yang Diduga Hina Gubernur DKI Anies Baswe

Dinamakan surat Al Kautsar yang merupakan nama sungai di surga dan dapat pula diartikan nikmat yang banyak, diambil dari ayat pertama dari surat ini. Surat ini juga dinamakan Surat An Nahr, diambil dari ayat kedua.

Al-Hafiz Ibnu Hajar menjelaskan, “Al-Kautsar adalah sungai di dalam surga, yang airnya akan mengalir sampai bermuara pada telaga Nabi Muhammad.”

Mengenai al-kautsar yang bermakna sungai di surga, Muhammad Abduh mengatakan, betapa pun banyaknya riwayat tentang adanya sungai di surga, hal ini termasuk berita gaib yang tidak perlu diperpanjang bahasannya.

Mengutip dari almanhaj.or.id, Kata Al-Kautsar berbentuk wazan fau’al seperti kata naufal. Bangsa Arab menamakan segala sesuatu yang melimpah baik kuantitasnya, atau besar kedudukan dan urgensinya dengan nama kautsar.

Para ulama tafsir berselisih pendapat dalam menafsikan Al Kautsar yang diberikan kepada Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam.

Al Wahidi berkata,”Kebanyakan ahli tafsir berpendapat, bahwa Al Kautsar adalah sungai di surga.

Baca Juga: Kurang dari 1 Meter Bisa Terkena Covid-19 Delta, dr Tirta: Lebih Menular Iya, Tapi Tidak Lebih Mematikan

Adapun bacaan surat Al Kautsar adalah sebagai berikut:

اِنَّآ اَعْطَيْنٰكَ الْكَوْثَرَۗ (١)
innaa a'thaynaaka alkawtsara

1. Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu nimat yang banyak.

فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَانْحَرْۗ (٢)
fashalli lirabbika wainhar

2. Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu; dan berkorbanlah.

Yang dimaksud berkorban di sini ialah menyembelih hewan qurban dan mensyukuri nimat Allah.

اِنَّ شَانِئَكَ هُوَ الْاَبْتَرُ ࣖ (٣)
inna syaani-aka huwa al-abtaru

3. Sesungguhnya orang-orang yang membenci kamu dialah yang terputus.

***

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x