Gus Baha Ungkap Doa Abu Jahal Saat Akan Perang Badar Melawan Nabi Muhammad: Dia Juru Kunci Kabah

- 17 Agustus 2021, 20:49 WIB
Gus Baha ungkap doa Abu Jahal yamg merupakan juru kunci Kabah saat akan perang badar melawan Nabi Muhammad
Gus Baha ungkap doa Abu Jahal yamg merupakan juru kunci Kabah saat akan perang badar melawan Nabi Muhammad /Tangkap layar Youtube.com/Najwa Shihab/Tangkap layar Youtube/Najwa Shihab

"Ketika bertemu disitu, teman-teman sesama kafir bilang begini, kamu kan mitra saya harus bela kita. Kata Abu Jahal oke saya membela engkau tidak apa-apa, Abu Jahal ditanya, dan ini benar terjadi,"

"Wahai Abul Hakam, ada apa? Katanya melawan Muhammad itu seperti melawan Allah. Kalau Muhammad itu manusia (biasa) enteng melawan dia, kalau memang benar melawan Muhammad sama artinya melawan allah, wah saya tidak bisa, masa orang melawan Allah," katanya.

Namun Abu Jahal menjawab dengan enteng jika ini hanya melawan Muhammad bukan melawan Allah.

"Karena mereka mulai takut, ini melawan Allah atau Muhammad. Intinya Allah tetap dibahas (mereka), jadi itu (sifat) orang kafir dulu, jadi walaupun sering bilang tidak percaya Muhammad, namun mereka masih takut dengan Allah," ungkap Gus Baha.

Jadi menurut Gus Baha, orang kafir dulu itu berdoa seandainya Muhammad yang benar menurut Allah, mereka siap dihujani batu dari langit dan didatangkan azab yang pedih.

Sebelumnya, Gus Baha menjelaskan tentang masalah kenabian dan menyebut jika orang kafir dulu masih mengaitkan sesuatu dengan Tuhan.

"Jadi saya akan menerangkan masalah nubuwwah atau kenabian. Orang kafir itu pasti tidak kafir 100 persen," ujar Gus Baha.

"Jadi omongan mereka itu berlawanan. Sekarang kalian saya tanya, Abu Jahal itu memusuhi sekali Kanjeng Nabi. Yang dimusuhi itu Kanjeng Nabi bukan Allah," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah