Isi Kandungan Surat Al Insyirah Ayat 1-8, Tulisan Arab dan Terjemahan Bahasa Indonesia

- 3 September 2021, 08:10 WIB
Al Quran Surat Al Insyirah 1-8: Arab, Latin, dan Artinya
Al Quran Surat Al Insyirah 1-8: Arab, Latin, dan Artinya /Aauf Gusfari/Sportaliga

MANTRA SUKABUMI – Surat Al Insyirah terdiri dari 8 ayat yang diturunkan oleh Allah SWT di kota Mekah sehingga tergolong surat Makkiyah.

Surat Al Insyirah ayat 1-8 menempati urutan surat yang ke 94 dalam Al Quran setelah surat Ad Dhuha.

Pada pembahasan kali ini, dicantumkan lengkap dengan tulisan Arab dan artinya serta isi kandungan pokok Surat Al Insyirah ayat 1-8.

Baca Juga: Shopee Gandeng Bintang Internasional Jackie Chan dan Joe Taslim di Iklan Shopee 9.9 Terbaru

Sebelumnya mari kita baca basmalah terlebih dahulu.

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

Dikutip mantrasukabumi.com dari Kemenag pada Jumat, 3 September 2021, berikut bacaan Surat Al Insyirah ayat 1-8 lengkap dengan tulisan Arab, terjemahan dan isi kandungan.

اَلَمْ نَشْرَحْ لَكَ صَدْرَكَۙ – ١

Artinya:

“Bukankah Kami telah melapangkan dadamu (Muhammad)?”

وَوَضَعْنَا عَنْكَ وِزْرَكَۙ – ٢

Artinya:

“dan Kami pun telah menurunkan bebanmu darimu,”

الَّذِيْٓ اَنْقَضَ ظَهْرَكَۙ – ٣

Artinya:

“yang memberatkan punggungmu,”

وَرَفَعْنَا لَكَ ذِكْرَكَۗ – ٤

Artinya:

“dan Kami tinggikan sebutan (nama)mu bagimu.”

فَاِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًاۙ – ٥

Artinya:

“Maka sesungguhnya beserta kesulitan ada kemudahan,”

اِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًاۗ – ٦

Artinya:

“sesungguhnya beserta kesulitan itu ada kemudahan.”

فَاِذَا فَرَغْتَ فَانْصَبْۙ – ٧

Artinya:

“Maka apabila engkau telah selesai (dari sesuatu urusan), tetaplah bekerja keras (untuk urusan yang lain),”

وَاِلٰى رَبِّكَ فَارْغَبْ ࣖ - ٨

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al-Qadr Ayat 1-5, Lengkap Lafadz Arab, Indonesia dan Terjemahnya

Artinya:

“dan hanya kepada Tuhanmulah engkau berharap.”

• Isi kandungan surat Al Insyirah ayat 1-8

1. Menguatkan iman dan mengurangi beban Nabi Muhammad SAW, dari segi lahir dan batin

2. Lapang dada dalam menghadapi berbagai masalah

3. Dalam mengadapi permasalahan dan mengalami kegagalan, tidak boleh putus asa

4. Pernyataan Allah SWT bahwa setiap ada kesulitan pasti akan ada kemudahan

5. Segera beralih ke pekerjaan yang lain jika pekerjaan sebelumnya sudah selesai

6. Berfikir positif dan bersungguh-sungguh dalam melakukan pekerjaan

Demikian pembahasan tentang isi kandungan Surat Al Insyirah ayat 1-8, dengan tulisan Arab dan artinya.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah