Isi Kandungan Surat Al-Maidah Ayat 90, Larangan Meminum Minuman Keras dan Judi

- 7 September 2021, 08:10 WIB
Isi Kandungan Surat Al-Maidah Ayat 90, Larangan Meminum Minuman Keras dan Judi./*
Isi Kandungan Surat Al-Maidah Ayat 90, Larangan Meminum Minuman Keras dan Judi./* / /Pixabay/Tayeb Mezahdia//

MANTRA SUKABUMI - Minuman keras adalah minuman yang menghilangkan akal dan kesadaran, sehingga sikapnya tidak terkendali.

Ayat 90 Surat Al-Maidah ini diturunkan karena Sa’ad bin Abi Waqqash yang meminum khamr sebelum adanya pengharaman khamr dan bertengkar dengan seorang laki-laki karena keduanya minum (khamr), atau karena ucapannya:

“Orang-orang Muhajirin lebih baik daripada orang Anshar,” lalu temannya memukulnya menggunakan kulit kepala unta dan menyakiti hidungnya kemudian turunlah ayat ini untuk keduanya.

Baca Juga: Shopee Gandeng Bintang Internasional Jackie Chan dan Joe Taslim di Iklan Shopee 9.9 Terbaru

Taruhan seperti perlombaan yang pesertanya mengeluarkan biaya, kemudian biaya itu akan diberikan kepada pemenang perlombaan.

Keduanya, yakni minuman keras dan perjudian sangat rawan mengakibatkan permusuhan antara sesama saudara dan menimbulkan kebencian.

Di samping itu, kedua perbuatan itu biasa membuat seseorang lupa dari dzikrullah dan lupa dari melaksanakan shalat, padahal untuk itulah manusia diciptakan.

Berikut bacaan Surat Al-Maidah ayat 90, lengkap dengan lafadz arab, latin dan terjemahnya :

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوٓا۟ إِنَّمَا ٱلْخَمْرُ وَٱلْمَيْسِرُ وَٱلْأَنصَابُ وَٱلْأَزْلَٰمُ رِجْسٌ مِّنْ عَمَلِ ٱلشَّيْطَٰنِ فَٱجْتَنِبُوهُ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ

Halaman:

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah