Gus Baha: Ciri Utama Pernikahan Diridhoi Allah Itu yang Mula’abah, Pokoknya Rileks Bisa Beli Bakso Beli Kuota

- 7 Oktober 2021, 09:05 WIB
Gus Baha: Ciri Utama Pernikahan Diridhoi Allah Itu yang Mula’abah, Pokonya Rileks Bisa Beli Bakso Beli Quota
Gus Baha: Ciri Utama Pernikahan Diridhoi Allah Itu yang Mula’abah, Pokonya Rileks Bisa Beli Bakso Beli Quota /Tangkapan Layar/ Instagram/ @kajian.gusbaha

MANTRA SUKABUMI - Dalam suatu kesempatan, Gus Baha permah memberikan pesan pernikahan.

Gus Baha atau KH Ahmad Bahauddin Nursalim mengatakan bahwa dalam rumah tangga itu harus menghindari yang membuat ruwet.

Sebab kata Gus Baha menurut anjuran Rasulullah SAW bahwa rumus nikah itu harus Mula’abah yang artinya rileks membicarakan hal yang tidak serius.

Baca Juga: Ini Pesan Penting Gus Baha bagi Pasangan yang Mau Menikah, Simak Sebelum Menyesal di Kemudian Hari

Sehingga pasangan suami istri dalam berumah tangga tidak perlu serius, dan tidak perlu saling memaksakan.

Gus Baha mencontohkan, suami istri tidak perlu membahas soal tinggal dimana, kerja dimana.

”Pokoknya yang ruwet-ruwet itu dihilangkan. Pokoknya beli bakso, kalau kuota habis ya beli, gitu saja,’’ pesan Gus Baha seperti dilihat mantrasukabumi.com dari unggahan video di kanal YouTube Santri Muda Gus Baha pada Kamis, 7 Oktober 2021.

Lebih lanjut Gus Baha mengatakan, dalam dawuh nabi nikah itu ya mula’abah.

“Jadi, ciri utama pernikahan yang diridhoi Allah itu yang mula’abah,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah