Gus Baha: Jangan Takut Suul Khatimah, Jangan Tinggalkan Doa ini Meski Sedikit, Pasti Beruntung

- 7 Oktober 2021, 16:45 WIB
Gus Baha: Jangan Takut Suul Khatimah, Jangan Tinggalkan Do'a ini Meski Sedikit, Pasti Beruntung./*
Gus Baha: Jangan Takut Suul Khatimah, Jangan Tinggalkan Do'a ini Meski Sedikit, Pasti Beruntung./* /Instagram/ @ulama.nusantara

MANTRA SUKABUMI - Ulama ahli tafsir, Gus Baha menyampaikan sebuah doa dalam filosofi sholat.

Gus Baha mengajarkan sebuah doa agar beruntung tidak suul khatimah sebagaimana dikatakan syetan.

Dalam kajian pendeknya, Gus Baha meminta pada jamaahnya untuk tidak meninggalkan doa ini meski sedikit.

Baca Juga: Duel Sengit 2021, Tokopedia vs Shopee: Mana Jawara Marketplace Sesungguhnya?

"Yang terakhir saya akan terangkan filosofi sholat, Saya minta yang mengaji sama saya, yang suka sama saya, meskipun doa iftitah ini tidak wajib," ujar Gus Baha seperti dilihat mantrasukabumi.com dari video kanal youtube Catur Luhur pada Kamis, 7 Oktober 2021.

Meski tidak wajib, Gus Baha mengatakan jika ada kesempatan doa tersebut haruslah dibaca.

"Tapi kalau ada kesempatan, bacalah!," tegas Ulama bernama lengkap KH Ahmad Bahauddin Nursalim itu.

"Karena gak ada riwayat yang mengatakan bahwa ulama meninggalkan itu, meskipun hanya sedikit," jelasnya.

"Terutama pada bagian innaa sholati wanusuki wamahyaya wamamati lillahi rabbilla 'alamin," ucapnya.

Terutama bagian yang paling terpenting dalam doa iftitah itu adalah kalimat tersebut diatas.

Baca Juga: Momen Kebersamaan Gus Baha dengan Mbah Moen: Guru dan Murid yang Jadi Ulama Besar dan Disegani

"Sholat ku, ibadah ku, hidup ku, dan matiku, hanya milik Allah SWT, atau hanya untuk Allah," terangnya.

Menurut Gus Baha kalimat tersebutlah sebetulnya yang menjadi filosofi dalam sholat hingga mengantarkan ke surga.

"Karena ini menjadi filosofi yang membuat orang yang sholat masuk sorga," jelasnya.

"Karena benar-benar beruntung, sudah pasti beruntung," ungkapnya.

"Anda tidak perlu su'ul khatimah, sebab itu adalah was was dari syetan," katanya.

"Tidak ada suul khatimah, syetan itu keliru, dia hanya menakut-nakuti saja," pungkas murid Mbah Moen itu.***

 

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah