Ayah yang Tak Pernah Meneriaki Anaknya, Gus Baha Ungkap Kisah Nyata Dirinya Bersama KH Nursalim Al Hafidz

- 12 November 2021, 05:55 WIB
Berbicara soal Ayah yang tak pernah meneriaki anaknya, Pendakwah Gus Baha seketika ceritakan sosok ayahnya yaitu KH Bahauddin Nursalim
Berbicara soal Ayah yang tak pernah meneriaki anaknya, Pendakwah Gus Baha seketika ceritakan sosok ayahnya yaitu KH Bahauddin Nursalim /Instagram/ @ulama.nusantara

MANTRA SUKABUMI - Ayahanda Gus Baha KH Bahauddin Nursalim merupakan sosok bapak teladan yang mana tidak pernah meneriaki anaknya.

Kisah nyata tersebut diungkapkan oleh Gus Baha sendiri di depan hadirin, dalam sebuah kesempatan kajian ilmiahnya.

Gus Baha mengisahkan bahwa sejak kecil sudah sangat dihormati oleh ayahandanya KH Bahauddin Nursalim hingga dirinya tumbuh besar.

Baca Juga: Mantra Sukabumi PRMN Buka Lowongan Kerja Content Creator 2021, Kesempatan Emas bagi yang Hobi Menulis

Selain itu Gus Baha juga sudah dianggap alim dan pintar sejak kecil, bahkan hal itu sudah diramalkan oleh kakeknya.

Gus Bahapun menceritakan jika dirinya tidak disekolahkan oleh ayahnya di SMP berbeda dengan kakak-kakaknya yang lain.

"Saya memang tidak tahu rasanya diteriaki oleh bapak," kata Gus Baha seperti dikutip mantrasukabumi.com dari video yang diunggah di kanal YouTube Kajian Cerdas Official pada 16 Januari 2020.

KH. Nursalim ternyata tidak pernah meneriaki atau memarahi Gus Baha hingga ayahandanya berusia lanjut dan memberi nasehat.

Nasehat yang berupa semacam wasiat bahwa KH. Nursalim pasti akan mati, sedangkan Gus Bahalah yang menyukai Al Qur'an.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x