Gus Baha Bongkar Rahasia Dahsyatnya Ayat Kursi: Ayat ini Spesial dan Istimewa

- 1 Desember 2021, 13:59 WIB
Gus Baha ungkap rahasia dahsyatnya ayat kursi yang disebutnya ayat yang spesial dan istimewa
Gus Baha ungkap rahasia dahsyatnya ayat kursi yang disebutnya ayat yang spesial dan istimewa /Foto: Tangkapan Layar Video Instagram @ngajigusbaha/

Jika dibaca kata Gus Baha, isinya memang istimewa, karena ayat ini khusus mengenalkan Allah serta segala sifatnya (karakternya).

Bagi siapa yang membacanya akan merasa tenang, karena menggambarkan bagaimana luasnya kuasa Allah bagi kehidupan.

"Kanjeng Nabi senangnya luar biasa dengan ayat ini, sampai-sampai beliau tidak tidur sebelum membacanya," kata Gus Baha kemudian.

Kalimat pertama misalnya, artinya:

"Allah, tidak ada Tuhan selian Dia, Dzat yang maha hidup dan tidak bergantung pada dzat lain (dalam mengurus segala sesuatu), tidak pernah ngantuk dan tidak pernah tidur".

Baca Juga: Isi Kandungan Ayat Kursi, Lengkap Lafadz Arab, Latin dan Terjemahnya

Jadi kata Gus Baha kita ini selalu diperhatikan, ibarat anak kecil, kemudian kita juga pasti senang kalau terus ada yang menjaga dan memperhatikan.

Ayat berikutnya artinya: "Milik Allah segala yang di langit dan bumi."

Hal Ini yang membuat kita tenang kata Gus Baha apa jadinya, kalau alam dunia ini milik orang, kita semua pasti disuruh bayar karena telah menempatinya.

Oleh sebab itu, kenapa ayat kursi merupakan ayat paling istimewa, karena ayat inilah yang menceritakan Allah dan segala sifat-sifatnya.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah