Nilai Mahar Nikah Persulit Penghulu ketika Akad Berlangsung, Gus Baha: Kalau Tidak Bisa Malu

- 6 Desember 2021, 15:00 WIB
Nilai Mahar Nikah Persulit Penghulu ketika Akad Berlangsung, Gus Baha: Kalau Tidak Bisa Malu./*
Nilai Mahar Nikah Persulit Penghulu ketika Akad Berlangsung, Gus Baha: Kalau Tidak Bisa Malu./* /Unsplash/alvin-mahmudov

MANTRA SUKABUMI – Gus Baha bernama lengkap KH. Ahmad Bahauddin Nursalim pada salah satu kajian membahas tentang mahar dan akad nikah.

Menurut Gus Baha, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum menjajaki bahtera rumah tangga diantaranya nilai mahar nikah.

Ada dua perkara yang Gus Baha sayangkan, yakni mahar nikah sesuai tanggal lahir dan penggunaan bahasa arab pada akad.

Baca Juga: Duel Sengit 2021, Tokopedia vs Shopee: Mana Jawara Marketplace Sesungguhnya?

Dirinya menekankan, mahar nikah sesuai tanggal lahir yang gandrung dipilih oleh pasangan muda ini berpotensi tidak berkah.

Sama halnya dengan penggunaan bahasa Arab saat akad nikah.

Sebab, hal demikian akan mempersulit bagi ulama khususnya penghulu ketika hendak melangsungkan akad nikah.

Dituturkan secara ringan, ulama asal Rembang ini memberi gambaran sesuai konteks kebiasaaan masyarakat Indonesia.

“Karena merepotkan kiainya untuk latihan bahasa Arab. Wong kiainya ilmunya pas-pasan, kok disuruh pakai bahasa Arab Rp.1.972.000 sesuai kelahiran,” ucap Gus Baha dikutip oleh mantrasukabumi.com yang dilihat dari video kanal Youtube Santri Official pada Senin, 6 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x