Oded M Danial Meninggal Dunia, Apakah Wafat pada Hari Jumat Orang Sholeh? Gus Baha: Sabtu juga Boleh

- 10 Desember 2021, 19:00 WIB
Oded M Danial Meninggal Dunia, Apakah Wafat pada Hari Jum'at Orang Shaleh? Gus Baha: Sabtu juga Boleh./*
Oded M Danial Meninggal Dunia, Apakah Wafat pada Hari Jum'at Orang Shaleh? Gus Baha: Sabtu juga Boleh./* /Tangkap Layar instagram.com/@mangoded_md

 

MANTRA SUKABUMI - Walikota Bandung yaitu H Oded Mohammad Danial atau Oded M Danial meninggal dunia.

Oded M Danial wafat pada hari Jumat 10 Desember 2021 ketika mengisi khutbah sholat Jumat.

Lantas apakah meninggal hari Jumat termasuk orang sholeh? simak paparan Gus Baha berikut.

Baca Juga: Shopee 12.12 Birthday Sale TV Show Hadirkan TOMORROW X TOGETHER, Al & Andin, dan Deretan Bintang Dangdut

Dilansir mantrasukabumi.com dari video yang diunggah kanal YouTube Kajian Cerdas Official. Inilah penjelasan Gus Baha.

"Kamu mati hari Sabtu juga boleh, tidak usah menunggu yang afdol yaitu hari Jum'at dan Senin" Jelas Gus Baha.

Jadi menurut Gus Baha meninggal pada hari Jum'at dan Senin merupakan hari afdol.

"Mati hari apa aja boleh, sebagai pengingat, Imam Bukhori wafat malam Sabtu" Ungkap Gus Baha.

Tapi kata Gus Baha meninggal pada hari apapun itu boleh, contohnya Imam Bukhori wafat malam Sabtu.

"Ulama-ulama memang sengaja, mereka ingin orang-orang tidak stigma"

Jadi kata Gus Baha para ulama itu sengaja mereka ingin orang-orang tidak stigma.

"Jika orang shaleh meninggal hari Jum'at semua, kemudian mengetahui kamu mati hari Selasa atau Sabtu, wah orang tidak jelas"

Kata Gus Baha kalau orang shaleh meninggal pada hari Jum'at, maka ketika ada orang yang mati selain hari tersebut itu tidak jelas.

Baca Juga: Mbah Moen Ungkap Rahasia Wafat di Hari Jumat seperti yang Terjadi pada Walikota Bandung Oded M Danial

"Kanjeng nabi itu juga unik: bulan paling utama adalah Ramadhan"

Gus Baha ungkap bahwa nabi itu unik, kata nabi bulan yang paling utama adalah Ramadhan.

"Kemudian yang utama lagi bulan Rajab, yang utama lagi bulan Muharram"

"Tapi nabi lahir bukan di bulan mulia, malahan di bulan Rabiul Awal"

Maksud nabi itu unik, yaitu ketika nabi memuliakan bulan lain sedangkan nabi lahir pada bulan Rabiul Awal.

"Kenapa Allah tidak membelikan orang terbaiknya di bulan terbaik, misalnya lahir di bulan Ramadhan"

"Karena Allah ingin شرف النبي لذاته
Kemuliaan nabi karena zatnya"

Demikian sekilas tentang paparan Gus Baha dalam sebuah pengajian, semoga bermanfaat.***

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah