Jangan Tanyakan Uang Istri Habis untuk Apa, Gus Baha Jelaskan Akibatnya

- 11 Desember 2021, 05:57 WIB
Jangan Tanyakan Uang Istri Habis untuk Apa, Gus Baha Jelaskan Akibatnya./
Jangan Tanyakan Uang Istri Habis untuk Apa, Gus Baha Jelaskan Akibatnya./ /PIXABAY/EmAji

Ulama kharismatik itu mengatakan semuanya harus pakai ilmu, menanyakan uang yang habis terlebih diberikan kepada keluarga istri, itu bagian dari privasi.

Begitupun dengan suami, jika memberikan uang kepada ibu atau keluarganya, mungkin juga tidak akan bercerita kepada istri.

"Harus pakai ilmu, wong privasinya khas keluarga perempuan ya biarkan privasi, wong kamu saat ngasih saudaramu, mungkin juga tidak kamu ceritakan ke istrimu," sambungnya.

Bertanya mengenai pengeluaran keuangan istri memang tergolong sopan tapi merusak ilmu, ujar Gus Baha.

Baca Juga: Wali Kota Bandung Meninggal Dunia Saat Akan Sholat Jum'at, Gus Baha Jelaskan Resep Mati Husnul Khatimah

Ia menegaskan kepada santrinya agar tidak berlaku demikian, asalkan istri solehah, pasti ia akan mengeluarkan uang itu untuk kemaslahatan.

"Jadi gayanya sopan tapi merusak ilmu, kamu jangan sampai begitu, asal istri solehah pasti menghabiskan uang itu untuk kemaslahatan syariat," sambungnya.

Ulama kelahiran tahun 1970 itu membenarkan kata kanjeng Nabi SAW. Orang menjadi rusak karena banyak nanya.

Karena terkadang pertanyaan yang diajukan tidak bersifat penting-penting amat, yang ada malah menimbulkan kekacauan.

"Makanya benar kata kanjeng Nabi, orang rusak itu sebab banyak nanya, karena kadang nggak penting malah menimbulkan kekacauan," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Dea Pitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah