Niat Sholat Nisfu Sya’ban dan Tata Cara Pelaksanaannya, Lengkap Lafadz Arab, Latin dan Terjemahnya

- 1 Februari 2022, 20:55 WIB
Tata cara Sholat Sunnah Malam Nisfu Sya'ban.
Tata cara Sholat Sunnah Malam Nisfu Sya'ban. /Pixabay/Konevi

MANTRA SUKABUMI - Nisfu Sya'ban sendiri adalah pertengahan hari di bulan syaban yang jatuh pada tanggal 15 di bulan Sya'ban pada kalender Hijriyah (Kalender Islam).

Hukum mengerjakan shalat Nisfu Sya'ban adalah Sunnah yang berarti jika mengerjakan mendapat pahala dan jika tidak mengerjakannya tidak mendapat dosa maupun pahala.

Shalat Sunnah Nisfu Sya'ban bisa dilakukan oleh setiap muslim baik itu laki-laki maupun perempuan di pertengahan bulan Sya'ban atau di malam tanggal 15 pada bulan Sya'ban.

Baca Juga: Hukum Qadha Puasa Ramadhan Setelah Nisfu Sya'ban, Simak Penjelasan Ustadz Abdul Somad

Dirangkum mantrasukabumi.com melalui berbagai sumber pada 1 Februari 2022. Berikut lafadz niat shalat sunnah Nisfu Sya'ban beserta latin dan terjemahnya.

Adapun untuk hukum Shalat Sunnah Nisfu Sya’ban ini berdasarkan Hadist Shahih yang di riwatkan oleh Ibnu Majah yang berbunyi,

"Apabila telah datang malam Nisfu Sya’ban maka kamu Shalatlah pada malamnya dan kerjakanlah puasa pada siangnya maka sesungguhnya Allah akan turun pada malam itu sampai terbenamnya matahari ke langit dunia, lalu Allah SWT berfirman:

Tidaklah seseorang yang memohon ampun kepada-Ku kecuali akan Ku (Allah) ampuni dia, tidaklah seorang hamba memohon Rizeki kepada-Ku maka akan aku berikan Rezeki kepadanya,

tidaklah seseorang memohon dihindarkan dari bala kecuali akan Ku berikan kesehatan dan tidaklah permohonan ini dan permintaan itu kecuali Aku (Allah) mengabulkannya hingga terbitnya Fajar". (HR Ibnu Majah).

Halaman:

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah