Isi Kandungan dan Tafsir Surat Al-Fatihah Lengkap dengan Tulisan Arab dan Latin Hingga Terjemah

- 1 Maret 2022, 06:40 WIB
Simak isi kandungan dan tafsir surat Al-Fatihah dalma Al Qur'an lengkap dengan tulisan Arab, latin hingga terjemahannya
Simak isi kandungan dan tafsir surat Al-Fatihah dalma Al Qur'an lengkap dengan tulisan Arab, latin hingga terjemahannya //* Mantra Sukabumi/Pexels / Faseeh Fawaz

Ayat ke-2

اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِيْنَۙ
Segala puji bagi Allah, Tuhan1) semesta alam

Al-ḥamdu artinya pujian, karena kebaikan yang diberikan oleh yang dipuji, atau karena suatu sifat keutamaan yang dimilikinya.

Orang yang menyebut al-ḥamdu lillāh bukan hanya mengakui bahwa puji itu untuk Allah semata, melainkan dengan ucapannya itu dia memuji Allah.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat An Nisa Ayat 59 Lengkap dengan Bacaan Arab, Latin, hingga Terjemahan

Rabb artinya pemilik, pengelola dan pemelihara. Di dalamnya terkandung arti mendidik, yaitu menyampaikan sesuatu kepada keadaan yang sempurna dengan berangsur-angsur.

‘Ālamīn artinya seluruh alam, yakni semua jenis makhluk. Alam itu berjenis-jenis, yaitu alam tumbuh-tumbuhan, alam binatang, alam manusia, alam benda, alam makhluk halus, umpamanya malaikat, jin, dan alam yang lain.

Dengan demikian, Allah itu Pendidik seluruh alam, tak ada sesuatu pun dari makhluk Allah yang terlepas dari didikan-Nya.

Ayat ke-3

الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِۙ
Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang,

Halaman:

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah