Ceramah Kultum Ramadhan 2022 Materi Kuliah Subuh Singkat tentang Indahnya Bulan Ramadhan

- 7 April 2022, 04:00 WIB
Ceramah Kultum Ramadhan 2022 Materi Kuliah Subuh Singkat tentang Indahnya Bulan Ramadhan
Ceramah Kultum Ramadhan 2022 Materi Kuliah Subuh Singkat tentang Indahnya Bulan Ramadhan /Pexels / Manprit Kals.

Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Quran) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan.
Teman-teman yang berbahagia. Di salah satu malam pada bulan Ramadhan telah Allah siapkan hadiah berupa malam kemuliaan yang lebih baik daripada seribu bulan.

Bila kita hitung menggunakan rumus Matematika, maka 1000 bulan dibagi 12 nilainya ialah 83,3 atau digenapkan menjadi 84 tahun.

Pertanyaannya, berapa umur kita saat ini? Dan apakah umur kita bisa menyentuh angka 84 tahun? Wallahua’lam bissawab. Hanya Allah yang Maha Tahu.

Tapi bayangkan bila pada bulan Ramadhan tahun ini kita mendapat kesempatan berdoa dan beribadah pada malam Lailatul Qadr, artinya sama saja dengan beribadah selama 84 tahun kan? Sungguh begitu indah bulan Ramadhan.

Teman-teman yang dirahmati oleh Allah SWT;

Adapun keindahan sekaligus keistimewaan bulan Ramadhan yang selanjutnya ialah menjadi waktu mustajabnya doa.

Dalam hadis Imam Ibnu Majah Nomor 1.753 dalam Kitab Puasa, diterangkan bahwasannya Rasulullah SAW bersabda:

إِنَّ لِلصَّائِمِ عِنْدَ فِطْرِهِ لَدَعْوَةً مَا تُرَدُّ

Bacaan Latin:

Inna lisshoo-imi ‘inda fitrihi lada’watan maa turoddu.

Halaman:

Editor: Ajeng R H

Sumber: gurupenyemangat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah