Isi Kandungan Surah Al Hujurat Ayat 10, Islam Itu Bersaudara Lengkap Bacaan Arab, Latin dan Artinya

- 23 Mei 2022, 21:35 WIB
Isi Kandungan Surah Al Hujurat Ayat 10, Islam Itu Bersaudara Lengkap Bacaan Arab, Latin dan Artinya
Isi Kandungan Surah Al Hujurat Ayat 10, Islam Itu Bersaudara Lengkap Bacaan Arab, Latin dan Artinya /pixabay/ilm911

 

MANTRA SUKABUMI - Berikut akan kami bagikan isi kandungan surah Al Hujurat ayat 10 lengkap bacaan Arab, latin dan artinya.

Dalam surah Al Hujurat ayat 10 ini menceritakan tentang persaudaraan berlandaskan iman, yakni ukhuwah imaniyah.

Surah Al Hujurat ini merupakan surah yang terdiri dari 18 ayat dan merupakan ayat ke 49 dalam Al Quran.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Ali Imran Ayat 185, Allah Tegaskan Kematian akan Dialami Setiap Makhluk

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Senin, 23 Mei 2022 berikut ini terjemah per kata dan isi kandungannya.

Berikut bacaan surah Al Hujurat ayat 10 dan artinya:

إِنَّمَا الْمُؤْمِنُونَ إِخْوَةٌ فَأَصْلِحُوا بَيْنَ أَخَوَيْكُمْ وَاتَّقُوا اللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُرْحَمُونَ

(Innamal mu’minuuna ikhwatun fa-ashlihuu baina akhowaikum wattaqullooha la’allakum turhamuun)

Artinya: "Orang-orang beriman itu sesungguhnya bersaudara. Sebab itu damaikanlah (perbaikilah hubungan) antara kedua saudaramu itu dan takutlah terhadap Allah, supaya kamu mendapat rahmat." (QS. Al Hujurat: 10)

Berikut isi kandungan surah Al Hujurat ayat 10:

1. Dalam surah Al Hujurat ayat 10 ini menegaskan bahwa orang-orang yang beriman itu bersaudara.

2. Yang dimaksud disini adalah persaudaraan dalam iman (ukhuwah imaniyah) bagaikan saudara sekandung bahkan ikatannya lebih kuat lagi.

Dalam ayat ini juga menggunakan istilah ikhwah bukan ikhwan, yakni untuk menunjukkan kuatnya ikatan persaudaraan itu.

3. Yang mana ketika ada orang-orang mukmin yang berselisih dan bertikai, maka kewajiban bagi mukmin lainnya untuk mendamaikan mereka.

Hal ini terutama untuk pemimpin kaum muslimin, mereka yang paling wajib mendamaikan.

4. Sebab pertikaian bisa saja terjadi bahkan di antara dua orang yang beriman.

Meskipun yang bertikai dua orang, maka wajib bagi mukmin untuk mendamaikan mereka, apalagi jika yang bertikai banyak orang.

5. Kemudian orang-orang mukmin juga harus menjadikan taqwa sebagai landasan dalam seluruh amal dan aktifitasnya.

Baca Juga: Bacaan dan Isi Kandungan Al Quran Surat Al Ankabut Ayat 8 Tentang Wajib Berbakti pada Kedua Orang Tua

Hal ini termasuk juga dalam mendamaikan dua orang yang bertikai.

Maka dengan taqwa ia bisa adil dan tidak diskriminatif.

Kemudian dengan taqwa juga akan memperoleh rahmat Allah Subhanahu wa Ta’ala.

6. Dalam surah Al Hujurat ayat 10 ini juga mengisyaratkan persatuan dan kesatuan akan melahirkan rahmat bagi kaum mukminin.

Maka sebaliknya pertikaian dan perpecahan akan menjauhkan dari rahmat Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Demikian itulah isi kandungan surah Al Hujurat ayat 10 lengkap bacaan Arab, latin dan artinya, semoga bermanfaat dan selamat mengamalkan.***

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah