Bacaan Niat Puasa Rajab: Bahasa Arab, Latin dan Terjemahnya

- 21 Januari 2023, 19:00 WIB
Bacaan Niat Puasa Rajab: Bahasa Arab, Latin dan Terjemahnya
Bacaan Niat Puasa Rajab: Bahasa Arab, Latin dan Terjemahnya /mantrasukabumi.com /Pexels.co

نَوَيْتُ صَوْمَ هٰذَا الْيَوْمِ عَنْ أَدَاءِ شَهْرِ رَجَبَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى

Arab latin: Nawaitu shauma hâdzal yaumi 'an adâ'i syahri rajaba lillâhi ta'ala.

Baca Juga: Paramount Pictures Rilis Trailer Terbaru Scream 6, Perlihatkan Aksi 'Nekat' Ghostface di New York City

Artinya: Saya niat puasa sunnah bulan Rajab hari ini, sunnah karena Allah ta'ala.

Empat bulan dalam kalender hijriah memiliki keutamaan istimewa, salah satunya bulan Rajab. Seperti dijelaskan dalam Al-Qur'an surat At-Taubah ayat 36 berikut.

إِنَّ عِدَّةَ ٱلشُّهُورِ عِندَ ٱللَّهِ ٱثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِى كِتَٰبِ ٱللَّهِ يَوْمَ خَلَقَ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضَ مِنْهَآ أَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ۚ ذَٰلِكَ ٱلدِّينُ ٱلْقَيِّمُ ۚ فَلَا تَظْلِمُوا۟ فِيهِنَّ أَنفُسَكُمْ ۚ وَقَٰتِلُوا۟ ٱلْمُشْرِكِينَ كَآفَّةً كَمَا يُقَٰتِلُونَكُمْ كَآفَّةً ۚ وَٱعْلَمُوٓا۟ أَنَّ ٱللَّهَ مَعَ ٱلْمُتَّقِينَ

Arab-Latin: Inna 'iddatasy-syuhụri 'indallāhiṡnā 'asyara syahran fī kitābillāhi yauma khalaqas-samāwāti wal-arḍa min-hā arba'atun ḥurum, żālikad-dīnul-qayyimu fa lā taẓlimụ fīhinna anfusakum wa qātilul-musyrikīna kāffatang kamā yuqātilụnakum kāffah, wa'lamū annallāha ma'al-muttaqīn

Artinya: "Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah adalah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menganiaya diri kamu dalam bulan yang empat itu, dan perangilah kaum musyrikin itu semuanya sebagaimana merekapun memerangi kamu semuanya, dan ketahuilah bahwasanya Allah beserta orang-orang yang bertakwa."

Dalam buku Rahasia Puasa dan Zakat oleh Muhammad Bagir dijelaskan, maksud asyhur al-hurum dalam ayat tersebut adalah bulan-bulan yang disucikan, seperti bulan Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab.

Baca Juga: Apa Kepanjangan CAKWE? Kuliner Khas Jawa Barat Itu Namanya Berasal dari Singkatan, Maknanya Horor Banget!

Halaman:

Editor: Ina Herlina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah