Garong Hebohkan Warga Cibuntu Sukabumi

- 15 Maret 2020, 08:30 WIB
Ilustrasi maling, sumber foto:
Ilustrasi maling, sumber foto: /Pikiran Rakyat

Mantrasukabumi.com - Garong alias maling hebohkan warga Desa Cibuntu, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi.

Baru-baru ini keberadaan garong meresahkan warga. Dari sejak kejadian beberapa waktu lalu warga mengaku sangat resah dengan keberadaam maling.

Kejadian ini sontak membuat sebagian warga Cibuntu curhat di medsos.

Baca Juga: Antisipasi Penyebaran Covid-19, Satlantas Polres Sukabumi Lakukan Pemeriksaan Suhu Tubuh

Seperti yang ditulis akun Muksin "Slm,, punteun para wargi masyarakat cibuntu dan sekitar nya, jangan di kasih kendor, harus waspada maling msh berkeliaran,hati hati para wargi.." tulisnya.

Saat dikonfirmasi mantrasukabumi.com, Kepala Desa Cibuntu Dodi Setiawan mengatakan, yang maling itu tunduk kepada yang mempunyai harta.

Dodi menegaskan bahwa keadaan di Desanya tidak seheboh itu.

"Yang maling itu biasa saja, tunduk sama yang punya harta, yang maling tak seheboh itu biasa saja," kata Dodi saat dikonfirmasi melalui aplikasi pesan singkat. Sabtu (14/3/2020).

Ketika disindir wargamya heboh di medsos soal keberadaan maling tersebut, Dodi mengatakan, maling di Desanya hanya satu kali, namun warga ramai setiap malam untuk meronda.

Baca Juga: Weekend, Nikmati Keindahan Alam Puncak Rasa di Simpenan Sukabumi

Halaman:

Editor: Rizal

Sumber: Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x