Jaga Keamanan Laut Palabuhanratu Sukabumi, Satpol Airud Polres Sukabumi Laksanakan Patroli

- 29 Maret 2022, 12:35 WIB
Sukabumi Satpol Airud Polres Sukabumi melaksanakan patroli guna menjaga keamanan perairan di laut Palabuhanratu
Sukabumi Satpol Airud Polres Sukabumi melaksanakan patroli guna menjaga keamanan perairan di laut Palabuhanratu /*/mantrasukabumi.com/

 

MANTRA SUKABUMI - Guna menjaga keamanan polisi perairan Polres Sukabumi kembali melakukan patroli laut di perairan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa barat.

Dengan menggunakan kapal patroli Satuan Perairan dan Udara (Satpol Airud) Polres Sukabumi dengan nomor lambung kapal VIII-2322 dengan komandan kapal Bripka Ruswanto.

Berangkat dari dermaga menyusuri perairan teluk Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat.

Baca Juga: Warga Buniwangi Gegerbitung Sukabumi Dihebohkan Penemuan Jasad Mayat Perempuan Mengambang di sungai Cimandiri

Plt Kasat Polairud Ipda Suyatno mengungkapkan keberangkatan kapalnya dalam rangka melaksanakan patroli di sekitar perairan Cisaar Kecamatan Simpenan sampai perairan Ciwaru di wilayah Jampang.

"Kami melaksanakan patroli dalam rangka pengawasan dan penegakan hukum di laut," ungkap Suyatno

Dijelaskan Suyatno, dalam perjalanannya petugas patroli sempat memeriksa sebuah kapal yang bernama KM AOFA 02 dengan nahkoda Angga yang sedang mencari ikan dengan alat tangkap ikan jenis pancing ulur seputar perairan Cisaar.

" Kami periksa kapal, terutama alat keselamatan kapal seperti life jacket dan ring bouy serta dokumen kapal," jelasnya.

Halaman:

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x