BLT BPJS Rp 2,4 Juta, Ini Proses Penyaluran BSU Termin 2 dan Cara Cek Subsidi Gaji Masuk ke Rekening

9 Desember 2020, 18:50 WIB
Cek BLT BPJS Rp1,2 juta dari Kemnaker / /

MANTRA SUKABUMI - Pemerintah telah menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) subsidi gaji atau bantuan subsidi upah (BSU) kepada 12,19 juta pekerja atau 98,3 persen dari jumlah sasaran penerima.

BSU dengan total Rp2,4 juta atau sebesar Rp600 ribu selama empat bulan disalurkan dalam dua kali transfer kepada masing-masing penerima manfaat, diberikan dalam dua termin penyaluran selama empat bulan (September-Desember 2020).

Dasar hukum pelaksanaan dari program ini yaitu Permenaker Nomor 14 Tahun 2020 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Pemerintah Berupa Subsidi Gaji atau Upah Bagi Pekerja Buruh Dalam Penanganan Dampak Corona Virus Disease 2019 (Covid19).

Baca Juga: Jaga Keamanan Akun Anda dari Serangan Siber dengan Tips Berikut!

Baca Juga: Cek Fakta: Gedung Kemensos Terbakar Setelah Mensos Juliari Batubara Tersangka, Begini Faktanya

Dikutip mantrasukabumi.com dari bantuan.kemnaker.go.id, melalui regulasi tersebut, kita mengatur syarat dan kriteria pekerja/buruh yang berhak atas bantuan pemerintah berupa subsidi upah atau gaji.

Dengan mengacu pada syarat atau kriteria yang telah diatur dalam Permenaker di atas, BPJS Ketenagakerjaan kemudian mendata gaji atau upah pesertanya sebagaimana yang telah dilaporkan pemberi kerja.

BPJS Ketenagakerjaan kemudian melakukan verifikasi dan validasi terhadap data tersebut, dan kemudian dituangkan dalam bentuk daftar calon penerima Bantuan.

Proses penyaluran Bantuan Pemerintah Berupa Subsidi Gaji atau Upah Bagi Pekerja Buruh dilakukan dengan pemindahbukuan dana dari Bank Penyalur kepada rekening penerima Bantuan Pemerintah melalui beberapa bank BUMN yang terhimpun dalam HIMBARA (Himpunan Bank Milik Negara).

Pemberian secara tunai selain lebih memerlukan waktu lebih lama, bukti atau catatan pemberian dan penerimaan dana sulit diorganisir serta jumlah penerimanya umumnya terbatas. Dengan alasan itulah penyalurannya diberikan dengan pemindahbukuan atau transfer dana.

Baca Juga: Kritisi Polemik Kasus Ustadz Maaher, Putri Mendiang Gus Dur: Kalo Sekali Dua Kali Itu Namanya Khilaf

Berikut ini merupakan cara mudah untuk mengecek apakah bantuan gaji sudah masuk ke rekening Anda.

Pertama, Anda dapat mengecek langsung dengan mengunjungi laman atau website resmi Kementerian Ketenagakerjaan atau Kemnaker. Caranya:

- Ketik website kemnaker.go.id pada mesin pencari. Disarankan memakai PC atau laptop, namun menggunakan telepon genggam juga bisa.

- Klik 'daftar sekarang' yang ada di pojok kanan atas website

- Lengkapi pendaftaran akun

Pendaftaran akun terdiri dari mengisi biodata dan akun e-mail. Pada biodata, isi nomor induk keluarga (NIK) dan nama bapak atau ibu kandung.

Pastikan NIK aktif. Selain itu, terdapat pada akun isi alamat e-mail, nomor telepon, dan password.

Baca Juga: Innaa lillaahi, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa Tiba-tiba Sampaikan Berita Duka

- Selanjutnya klik 'daftar sekarang' di bagian bawah

- Kode OTP akan dikirim lewat SMS ke nomor telepon genggam yang Anda daftarkan

- Aktifkan akun menggunakan kode yang terkirim di pesan singkat SMS

- Lalu buka lagi di kemnaker.go.id dan login

- Lengkapi profil meliputi foto profil, biodata diri, status pernikahan, dan domisili lokasi

- Setelah berhasil, kunjungi profil kamu

- Gulir ke bagian bawah

Setelah selesai menuntaskan tahapan ini, maka ada pemberitahuan seperti ini:

"Selamat Kamu Mendapatkan Bantuan Subsidi Upah Gelombang 2"

Bantuan akan disalurkan ke:

Baca Juga: Durhakanya Seorang Istri yang Berbuat Nusyuz terhadap Suaminya

Bank: Bank BNI

Tidak ada akun: ************

Lalu ada pernyataan: "Punya pertanyaan lebih lanjut? Kirim aduan di pusat bantuan kami".

Kontak pengaduan jika nama Anda sudah terdaftar tapi belum menerima bantuan gelombang 2.

Jika seluruh data cocok berarti terkonfirmasi sebagai penerima BLT.

Adapun mitra perbankan dalam program ini adalah Bank BRI, Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BTN. Lalu dari swasta, Bank BCA, Bank Danamon, CIMB Niaga, Bank Jatim, dan beberapa bank privat lainnya.

Selain mengecek di situs Kemnaker, Anda juga bisa mengecek nama dan nomor rekening dengan mengunjungi situs bsu.bpjamsostek.id.

Baca Juga: Tanggapi Insiden Tewasnya 6 Pengawal Habib Rizieq, Aa Gym: Tenang Jangan Sampai Terpancing

Namun, cara ini khusus pekerja yang menerima pesan singkat SMS dari BP Jamsostek.

Atau mengunduh (download) aplikasi BPJS Ketenagakerjaan di platform android maupun IOS.

Sejumlah data yang perlu dipersiapkan saat konfirmasi rekening adalah NIK, nama lengkap, nama bank, dan nomor rekening di buku tabungan.**

Editor: Robi Maulana

Sumber: Kemnaker

Tags

Terkini

Terpopuler