Innaalillahi Adik Megawati Soekarnoputri Wafat, Yan Harahap: Semoga Almarhumah Husnul Khatimah

3 Juli 2021, 08:54 WIB
Politisi Partai Demokrat, Yan Harahap.* //Instagram @yanharahap/

 

MANTRA SUKABUMI - Innaalillahi, kabar duka adik dari Megawati Soekarnoputri, Rachmawati Soekarnoputri wafat.

Politis partai Demokrat, Yan Harahap turut berduka cita atas wafatnya Ibu Rachmawati Soekarnoputri.

Yan Harahap mendoakan semoga Almarhumah Ibu Rachmawati Soekarnoputri wafat husnul hhatimah.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

"Innalillahi wa inna ilayhi rodji’uun… Turut berduka yang mendalam untuk keluarga yang ditinggal… Semoga almarhumah husnul khatimah.. Aamiin," cuit Yan Harahap seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @YanHarahap pada Sabtu, 3 Juli 2021.

Sebelumnya, kabar duka Rachmawati Soekarnoputri diberitakan oleh Wakil Ketua DPR RI, Dr. Sufmi Dasco Ahmad.

Rachmawati Soekarnoputri dikabarkan meninggal dunia pada 3 Juli 2021, sekira pukul 06.45 WIB, di RSPAD.

Kabar duka tersebut diunggah oleh Wakil Ketua DPR RI, Dr. Sufmi Dasco Ahmad melalui akun twitter pribadinya.

"Berita duka, Innalilahi wa innaillaihi rojiun," cuit Sufmi Dasco seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @Don_dasco pada Sabtu, 3 Juli 2021.

Baca Juga: Postingan Terakhir Rachmawati Soekarnoputri Sebelum Meninggal, Lengkap dengan Profil dan Biodatanya

"Pada 3 Juli 2021, sekira Pk. 06.45 WIB, Telah wafat Ibu Rachmawati Soekarnoputri di RSPAD," tulisnya.

Hj. Rachmawati Soekarnoputri, S.H., M.H. atau bernama lengkap Diah Pramana Rachmawati Soekarno adalah politikus Partai Gerakan Indonesia Raya.

Ia merupakan pendiri dan Ketua Pembina Yayasan Pendidikan Bung Karno, dan pendiri Partai Pelopor.

Rahmawati adalah putri dari presiden pertama Republik Indonesia Ir. Soekarno atau Bung Karno.

Hingga berita ini ditulis penyebab kematian atau keberadaan jenazah masih belum diketahui.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Tags

Terkini

Terpopuler