Ustadz Abdul Somad Bantah Dirinya Terpapar Covid-19, UAS: Senang Sekali Denger Saya Sakit

13 Juli 2021, 12:09 WIB
UAS bantah dirinya sakit /

MANTRA SUKABUMI - Dai kondang Ustadz Abdul Somad atau UAS membantah kabar dirinya terpapar Covid-19.

Melalui sebuah video yang ia unggah melalui akun Instagram pribadinya, UAS mengatakan hingga hari ini dirinya sehat.

Dalam video tersebut, UAS terlihat sedang mengajar di sebuah ruangan terbuka dan mengklarifikasi kabar yang menyatakan dia sehat.

Baca Juga: Inna Lillahi, Ustadz Abdul Somad Meninggal Dunia, Slamet Maarif Ketua PA 212 Berduka, Ini Faktanya

Baca Juga: Netizen Dibuat Geram dengan Sinetron Ikatan Cinta: Tidak Mendidik dan Berikan Contoh yang Baik

"Hari ini pada Selasa, 3 Dzulhijjah 1442 H dan 13 Juli 2021, saya sehat wal afiyat," ujar UAS.

UAS mengatakan dirinya tiap hari mengajar, hingga mengkhatamkan beberapa buku, diantaranya aqidah dan dzikir.

"Tiba-tiba beberapa hari ini keluar berita saya kena Covid, maka sesudah keluar berita Abdul Somad kena Covid, keluarlah jin-jin kafir, hantu-hantu, setan memberikan komentar," lanjut UAS.

"senang sekali lah denger orang sakit, la ilaha illallah muhammadar rasulullah," pungkasnya.

Sebelumnya, sempat beredar kabar jika Ustadz Abdul Somad dalam keadaan sakit. Hal itu diketahui dari ucapan doa dari mantan politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean dan Budiman Sudjatmiko.

Baca Juga: Terungkap, dr Lois Selalu Sebut Jenderal Made Dewan Ketahanan Nasional, Ternyata Ini Sosoknya

Ferdinand mengatakan terlepas dari benar atau tidaknya informasi tersebut, dirinya mendoakan agar UAS lekas sehat.

Hal itu disampaikan Ferdinand Hutahaean melalui akun Twitter pribadinya pada Senin, 12 Juli 2021 malam.

"Terlepas dari kebenaran berita tentang apakah UAS memang sakit atau tidak, saya tidak tau," tulis Ferdinand.

"Tapi dari hati paling dalam saya berdoa untuk kesehatan UAS, semoga sehat selalu dan disembuhkan bila memang sedang sakit. Panjang umur UAS," sambungnya.

Selain Ferdinand, Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Budiman Sudjatmiko juga mendoakan Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Luhut Ngaku Tiap Hari Ditelepon Jokowi Hingga 3 Kali Soal PPKM Darurat, Ini yang Diminta Presiden

Ustadz Abdul Somad kabarnya sedang kondisi sakit yang tidak bisa mencium bau bahkan badannya terasa remuk.

Budiman Sudjatmiko berharap Ustadz Abdul Somad memberikan kesaksian jika Covid-19 itu ada dan nyata.

Bahkan Budiman Sudjatmiko berharap Ustadz Abdul Somad menegaskan kepada masyarakat jika Covid-19 itu bukan kutukan.

"Semoga Ustadz Somad lekas sembuh dan bisa memberikan kesaksian ke orang2 bahwa #COVID19 itu NYATA & BUKAN kutukan," tulis Budiman Sudjatmiko seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitternya pada Senin, 12 Juli 2021.***

Editor: Andriana

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler