Jokowi Kembali Perpanjang PPKM Hingga 30 Agustus, Ini Daftar Singkatan PPKM Versi Netizen yang Bikin Senyum

23 Agustus 2021, 20:22 WIB
Presiden Jokowi kembali perpanjang PPKM hingga 30 Agustus 2021 /Instagram/@jokowi

MANTRA SUKABUMI - Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali memperpanjang penerapan PPKM mulai 24 Agustus hingga 30 Agustus 2021.

Menanggapi hal itu, netizen kembali membuat plesetan singkatan PPKM yang diperpanjang oleh pemerintah.

Berikut 20 daftar singkatan PPKM Darurat plesetan netizen yang bikin kamu geleng-geleng kepala.

Baca Juga: Ustadz Das'ad Latif Dikawal Karena Pernah Jadi Relawan Kemanusiaan: Serasa Pangeran Lagi Umrah

Baca Juga: Amalan Agar Jasad Tetap Utuh Meski Sudah Lama Dikubur Menurut Habib Luthfi bin Yahya Pekalongan

Pemilik akun Twitter @ghaffi.pongkreng bahkan membuat 15 singkatan PPKM yang kocak, salah satunya adalah Pernah Putus Karna Martabak.

arti singkatan PPKM CHECK!!!!
1. Pernah Putus Karna Martabak
2. Pengen Peluk Kamu Mba/Mas
3. Photo Profil Kamu Manis
4. Pelan-Pelan Kita Menjauh
5. Pingin Peluk Kamu Melulu
6. Pernah Percaya Kemudian Menyesal
7. Pernah Perhatian Kemudian Menghilang

8. Pernah Patah Karna Mengalah
9. Pengen Pepet Kamu Terus
10. Penjelasan Perencanaan Kapan Menikah
11. Pemberlakuan Pembatasan Komunikasi Mantan.
12. Para Pejabat Korupsi Miliaran
13. Pinter Pinter Kibulin Masyarakat
14. Pernah Patah Karna Maksa
15. Penak Penak Kok Mandek

Tak ketinggalan akun Iwahyudis mengatakan jika PPKM merupakan singkatan dari Pernah Pendekatan Kemudian Menjauh maaf ya pernah nyakitin.. "Jangan Sampai Kita Sakit (lagi).

Baca Juga: Berikut Doa Rasulullah SAW Setelah Sholat Duha yang Jarang Diketahui Umat Islam: Dibaca 100 Kali

Akun Ironicthrone bahkan membuat singkatan PPKM dengan Pulang Pergi Kena Macet.

"Hari ini udah liat orang bikin singkatan ppkm aka “pulang pergi kena macet” sama “pelan-pelan kita miskin” emang netizen Indo ada aja idenya," tulis @ironicthrone.

Sementara akun Anggi Meca malah mengatakan jikabPPKM ternyata singkatan dari Pelan Pelan Kabeh Mati.

Nah akun Mukhoyyars kayaknya pernah pengalaman.

Ia sebut dari semua singkatan PPKM yang lewat di temlen maupun snap wasap yang make sense di aku cuma pelan-pelan kita "saling" menemukan. Wis, iku thok.

Baca Juga: Gus Baha Sebut Masuk Surga Itu Gampang, yang Susah Itu Pengakuan Atas Status Hamba, Ini Caranya

Kalau akun Rickynya Elsa kayaknya korban sinetron nih. Ia mengaku baru tau gw arti PPKM itu apa.

Itulah beberapa singkatan PPKM kocak versi netizen yang bikin kita tersenyum.

Pemerintah resmi menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Jawa - Bali pada 3 Juli hingga 20 Juli 2021.

Kebijakan tersebut diambil untuk menekan angka penyebaran Covid-19 yang semakin hari semakin mengkhawatirkan.

Namun apapun itu, kita berharap PPKM Darurat yang diterapkan dapat berjalan dengan baik dan menekan kasus Covid-19 di Indonesia.***

Editor: Andriana

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler