Resmi, Pemerintah Kembali Buka Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11, Ini Syarat dan Ketentuanya

2 November 2020, 14:39 WIB
gelombang 11 di buka /

 

MANTRA SUKABUMI - Pemerintah secara resmi kembali membuka pendaftaran program Prakerja Gelombang 11, pada Senin, 2 November 2020 pada pukul 12.00 siang tadi.

“Gelombang 11 Kartu Prakerja telah dibuka!,” tulis akun Instagram sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari akun Instaram @prakerja.go.id.
ㅤㅤ
“Bagi Sobat yang akunnya sudah diverifikasi, jangan lupa untuk login dan klik "Gabung" ke Gelombang 11 agar dapat masuk ke tahap seleksi,” tulisnya.

Jika Anda ingin melakukan pendaftaran program Prakerja Gelombang 11 maka Anda tinggal mengunjungi situs resminya di www.prakerja.go.id lalu buat akun dan mendaftar Kartu Prakerja. ㅤ

Baca Juga: ShopeePay Kembali dengan Merchant Baru untuk Kamu Nikmati Minggu Ini!

Baca Juga: Mudahnya Transfer Saldo ShopeePay, Ikuti 5 Langkah Ini

Sebelum mendaftar, pastikan diri anda:

1. Warga Negara Indonesia

2. Berusia di atas 18 tahun

3. Tidak sedang sekolah/kuliah
ㅤㅤ
Cara daftar Prakerja Gelombang 11 

1. Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer kamu

2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK kamu, masukkan data diri, dan ikuti petunjuk pada layar untuk menyelesaikan proses pemeriksaan akun

3. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online

Baca Juga: Cara Cek Sendiri Apakah Anda Sudah Terdaftar Sebagai Penerima Bansos

4. Klik “Gabung” pada Gelombang yang sedang dibuka

5. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi Gelombang melalui SMS

Program Prakerja tidak dibuka untuk:

1. Pejabat Negara

2. Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah

3. Aparatur Sipil Negara 4. Prajurit Tentara Nasional Indonesia

5. Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia

6. Kepala Desa dan perangkat desa

Baca Juga: BLT BPJS Subsidi Gaji Gelombang 2 Akan Dicairkan Awal November Ini, Cek Rekening Anda

7. Direksi, Komisaris, dan Dewan Pengawas pada badan usaha milik negara atau badan usaha milik daerah. 


Manfaat Kartu Prakerja Dilansir situs web Prakerja, manfaat dari Kartu Prakerja yakni setiap peserta akan mendapat uang senilai Rp3.550.000 dengan rincian sebagai berikut:

- Bantuan pelatihan sebesar Rp1 juta - Insentif setelah pelatihan sebesar Rp600.000 per bulan (untuk 4 bulan)

- Insentif survei kebekerjaan sebesar Rp50.000 per survei (3 kali survei) atau total Rp150.000 per peserta.

Bantuan untuk pelatihan akan diberikan secara non-tunai. Sementara itu, insentif akan diberikan dengan cara ditransfer ke rekening bank kamu atau e-wallet.

Baca Juga: SBY Ingatkan Macron: Dunia Tak Pernah Damai Jika Kebebasan Didewakan dan Toleransi Diabaikan

Insentif akan disalurkan melalui rekening e-wallet atau rekening bank yang telah didaftarkan di akun www.prakerja.go.id.

"Informasi lengkap seputar pendaftaran dapat dibaca di www.prakerja.go.id/faq. Yuk, buat akun Kartu Prakerja, gabung ke Gelombang, dan jadilah yang #SiapDariSekarang!,” tungkasnya.**

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: Instagram @prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler