Presiden RI Resuffle Kabinet Indonesia Maju, Muhammad Lutfi: Merasa Terhormat Ditunjuk Jadi Menteri

- 22 Desember 2020, 22:18 WIB
Presiden RI Resuffle Kabinet Indonesia Maju, Muhammad Lutfi: Merasa Terhormat Ditunjuk Jadi Menteri
Presiden RI Resuffle Kabinet Indonesia Maju, Muhammad Lutfi: Merasa Terhormat Ditunjuk Jadi Menteri /Instagram.com/@jokowi

MANTRA SUKABUMI - Presiden Jokowi resuffle kabinet Indonesia Maju pada Selasa, 22 Desember 2020 sore, dan menunjuk Muhammad Lutfi sebagai Menteri Perdagangan di Kabinet Indonesia Maju.

Muhammad Lutfi merupakan pria kelahiran jakarta 51 tahun yang lalu. Dia merasa terhormat ditunjuk oleh presiden Jokowi untuk menggantikan Agus Suparmanto sebagai Menteri Perdagangan Republik Indonesia.

Pria Lulusan New York University, Ameika Serikat ini akan dilantik sebagai Menteri Perdagangan besok, Rabu 23 Desember 2020.

Baca Juga: ShopeePay Hadirkan Super Online Deals untuk Sambut Momen Akhir Tahun di Era New Normal Jadi Bermakna

Baca Juga: Presiden Jokowi Angkat Enam Menteri Baru, Najwa Shihab Soroti Khusus Menteri Yang Satu Ini

Dikutip mantrasukabumi.com dari laman antaranews pada Selasa, 22 Deeseember 2020 bahwa Muhammad Lutfi merasa terhormat ditunjuk menjadi Menteri Perdagangan oleh presiden Jokowi.

"Saya merasa terhormat sekali dan berterima kasih kepada Presiden dan Wakil Presiden atas kepercayaan yang diberikan kepada saya," kata Muhammad Lutfi ketika memberikan keterangan pers setelah pengumuman menteri baru di Istana Kepresidenan RI, Jakarta, Selasa 22 Desember 2020

Untuk memastikan perekonomian Indonesia lebih baik, Dia berjanji akan bekerja dengan baik, sesuai undang-undang yang berlaku.

Dia menyampaikan bahwa ekonomi dunia saat ini sedang dalam situasi sangat sulit karena pandemi Covid-19.

Baca Juga: Ternyata, Ibunda Menhan Prabowo Subianto Meninggal Tepat di Hari Ibu: Hari ini kami kirimkan doa

Halaman:

Editor: Emis Suhendi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah