Pasukan DENJAKA Korp Marinir TNI Angkatan Laut Temukan Serpihan Pesawat Sriwijaya Air SJ182

- 10 Januari 2021, 14:10 WIB
Serpihan pesawat Sriwijaya Air ditemuakn Denjaka
Serpihan pesawat Sriwijaya Air ditemuakn Denjaka /Tangkap Layar Instagram/@korps_marinir_tni_al

MANTRA SUKABUMI - Sekitar pukul 07.00 wib tim gabungan pencarian pesawat Sriwijaya Air yang jatuh pada hari sabtu, 9 Januari 2021 sekitar pukul 15.00 wib dimulai.

Salah satu anggota tim gabungan tersebut adalah pasukan Marinir TNI AL yang menerjunkan KRI Yeluk di perairan Gilimanuk. Pencarian pesawat Sriwijaya Air SJY 182 oleh prajurit Marinir (Detasemen Jalamangkara dan Intai Amfibi beserta satuan lainnya) TNI Angkatan Laut Minggu, 10 Januari 2021.

Komandan Korps Marinir Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono, M.Tr(Han) memantau langsung proses pencarian dan memberikan dukungan moril kepada prajuritnya yang tergabung dalam pelaksanaan proses pencarian pesawat Sriwijaya Air SJY182 Jakarta-Pontianak di perairan kepulauan seribu antara Pulau Laki dan Pulau Lancang Minggu, 10 Januari 2021 sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com diakun Instagram @korp_marinir_tni_al.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh AKUN RESMI MARINIR TNI AL (@korps_marinir_tni_al)

Baca Juga: Nikmati Mudahnya Belanja Online di Merchant Baru ShopeePay 

Baca Juga: Capt Afwan dan Sriwijaya Air SJ182: Setinggi Apapun Aku Terbang Tak Akan Capai Surga jika Tak Sholat

Dispen Kormar (Kepulauan Seribu) Pasukan Khusus Korps Marinir TNI AL Detasemen Jalamangkara (Denjaka) menemukan serpihan pesawat Sriwijaya Air di antara pulau Laki dan Pulau Lacang Perairan Kepulauan Seribu, Minggu, 10 Januari 2021.

Tepat Pukul 09.30 Wib Penemuan Serpihan pesawat Sriwijaya Air dengan rute penerbangan Jakarta Pontianak yang hilang kontak pada hari Sabtu tanggal 09 Januari 2021 tersebut berupa Plat besi berukuran panjang kurang lebih 3 meter di kedalaman 16 meter.

Penemuan Serpihan pesawat Sriwijaya Air tersebut langsung disaksikan oleh Komandan Korps Marinir Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono, M.Tr (Han), Asop Dankormar Kolonel Marinir Ahmad Fajar, Asop Danpasmar 1 Kolonel Danuri dan Koorsmin Dankormar Letkol Marinir Bambang.

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x