Jadi Calon Kapolri Pilihan Presiden Jokowi, Ini Sosok Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo

- 19 Januari 2021, 10:25 WIB
Jadi Calon Kapolri Pilihan Presiden Jokowi, Ini Sosok Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo
Jadi Calon Kapolri Pilihan Presiden Jokowi, Ini Sosok Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo /ANTARA FOTO/Galih Pradipta/.*/ANTARA FOTO/Galih Pradipta

MANTRA SUKABUMI - Surat Presiden (Surpres) tentang nama calon Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) sebagai pengganti Jenderal Pol Idham Azis akhirnya terjawab.

DPR RI telah menerima Surpres tentang nama calon Kapolri atas nama Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo. Proses pemberian persetujuan akan dilakukan sesuai mekanisme internal DPR.

Semua proses itu akan ditempuh selama 20 hari, terhitung sejak tanggal Surat Presiden diterima DPR RI pada 13 Januari 2021.

Baca Juga: 5 Langkah Mudah Hadirkan ShopeePay di Gerai Usaha

Baca Juga: Raffi Ahmad Sampaikan Kabar Duka yang Mendalam: Turut Berduka

Sebelum Surpres tersebut keluar, banyak spekulasi yang berkembang terkait nama calon Kapolri yang akan ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk dimintai persetujuan kepada DPR.

Adalah Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo, calon tunggal Kapolri yang dipilih langsung oleh Presiden diantara lima calon yang diajukan ketua Kompolnas, Mahfud MD.

Disodorkannya nama Listyo sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri pilihan Presiden Jokowi mendapatkan respon yang positif dari mayoritas anggota Komisi III DPR RI.

Baca Juga: Tanggapi Natalius Pigai Akan Beli Vaksin Seharga 10 Juta, Ferdinand: Kasihan Juga Lihat Bung Pigai

Dilansi mantrasukabumi.com dari video yang diunggah di akun Instagram @antaranewscom pada Selasa, 19 Januari 2021, berikut sosok Komjen Listyo Sigit Prabowo.

Listyo Sigit Prabowo adalah mantan ajudan Presiden Jokowi, Listyo masuk ke dalam jajaran calon yang diajukan ketua Kompolnas, Mahfud MD, karena dinilai memiliki kapasitas, kapabilitas, dan integritas dalam memimpin Korps Bhayangkara.

Disamping itu, Listyo dipandang sebagai perwira yang paling cocok memegang posisi tersebut dengan berbagai prestasi serta rekam jejak yang baik.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Ikatan Cinta Episode Hari Ini Selasa, 19 Januari 2021, Andin Memilih Tinggalkan Al

Baca Juga: BLT UMKM Rp2,4 Juta Kembali Bank BRI Cairkan, Ini Alur Proses Pencairannya

Sebelumnya Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo pernah menjadi Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Banten, dan Kadiv Propam Mabes Polri.

Di akhir tahun 2019, Listyo menjabat sebagai Kabareskrim Mabes Polri pada Desember 2019. Penangkapan Djoko Tjandra menjadi salah satu kasus yang membuat namanya lebih dikenal publik.

Anggota Komisi III DPR dari Fraksi PKB, Jazilul Fawaid yang akrab disapa Gus Jazil berharap Listyo Sigit Prabowo tetap menunjukkan pribadi yang lembut, bijaksana, dan juga berkomunikasi dengan setiap lapisan masyarakat.***

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah