Pakar Kesehatan Dunia: Virus Corona Diprediksi Jadi Penyakit Musiman

- 14 Februari 2021, 17:09 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Pixabay/Gerd Altmann

MANTRA SUKABUMI - Pandemi Covid-19 di Indonesia hampir berusia satu tahun, berbagai upaya dilakukan oleh pemerintah untuk mencegah dan menghilangkan virus ini.

Ada hal yang sedikit mengejutkan bahwa para ahli kesehatan dari hasil penelitiannya bahwa virus ini akan bersama semua orang selamanya.

Ditengah harapan hilangnya Covid-19 dari muka bumi seiring diberlakukannya protokol kesehatan dan vaksinasi, para ahli kesehatan memperingatkan virus SARS-CoV-2 mungkin bersama semua orang selamanya, meski tak berarti akan selalu menjadi wabah yang mematikan.

Baca Juga: Kamu Senang Shopping? Coba Cari Tahu Tipe yang Manakah Kamu

Baca Juga: Awas, Jangan Konsumsi Minuman ini Secara Rutin karena Efek Sampingnya Sangat Berbahaya

"Virus corona akan tetap ada. Pemberantasan virus corona baru ini pada dasarnya tidak mungkin dilakukan," kata Kepala Bagian Inovasi di Boston Children's Hospital sekaligus kontributor ABC News, Dr. John Brownstein, seperti dikutip dari laman ABC News, Minggu, 14 Februari 2021 dikutip mantrasukabumi.com dari laman Antaranews.com.

Hal senada diungkapkan Direktur Pusat Pendidikan Vaksin sekaligus profesor pediatrik di Divisi Penyakit Menular Children's Hospital of Philadelphia, Dr. Paul Offit.

Dia mengaku tidak yakin orang-orang akan benar-benar menghilangkan virus penyebab Covid-19 ini. Namun, apabila virus bertahan, vaksin dan obat baru untuk melawannya tidak mungkin menyebabkan penyakit menjadi parah di masa depan.

"Pada akhirnya, virus itu akan menyebabkan lebih sedikit kematian daripada influenza," tutur dia.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah