Klarifikasi Soal Video Jalan Rusak, Pak Eko Dapat Dukungan Netizen: Gak Perlu Minta Maaf, Kami Bersamamu Pak

- 13 Maret 2021, 14:03 WIB
hasil tangkap layar
hasil tangkap layar /IG Mana Berta

MANTRA SUKABUMI – Guru asal Sukabumi, Eko Purcahyanto memberikan klarifikasi soal video jalan rusak di wilayah Desa Cijalingan, Kabupaten Sukabumi beberapa waktu belakangan ini.

Seperti diketahui sebelumnya, telah viral sebuah video yang menunjukkan kondisi jalan yang rusak yang ditanami pohon pisang di wilayah Desa Cijalingan, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi.

Selain itu, viral juga video Eko Purcahyanto selaku pengunggah video itu tengah dimarahi oleh beberapa orang yang diduga merupakan perangkat Desa Cijalingan.

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: Temui Guru yang Viralkan Jalan Rusak, Ketua DPRD Sukabumi: Pak Eko Terancam, Istrinya Sangat Ketakutan

Menyusul viralnya persoalan itu, sosok pengajar yang akrab disapa Pak Eko tersebut mengunggah video klarifikasi sekaligus permintaan maafnya terhadap pihak yang merasa dirugikan atas postingan viral tersebut.

“Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, saya Eko Purcahyanto, ingin mengklarifikasi perihal postingan di media sosial Facebook ini mengenai foto jalan yang rusak,” kata Pak Eko, seperti dilihat mantrasukabumi.com dari video di laman Facebook Mypalabuhanratu.com pada Sabtu, 13 Maret 2021.

“Saya menyatakan tidak ada maksud apapun dan menjelekkan pihak manapun,” lanjutnya.

Oleh karena itu, Pak Eko menyatakan bahwa dari hati yang paling dalam, dirinya meminta maaf yang sebesar-besarnya, baik kepada masyarakat Desa Cijalingan serta perangkat pemerintahannya.

Baca Juga: Habis KLB Terbitlah Rebut Kantor Demokrat, Hinca Panjaitan: Kami yang Menjaga hingga Detik ini

Baca Juga: Tanggapi KLB Partai Demokrat, Salim Said: Kita ini Lagi Didzalimi oleh SBY

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Mantra Sukabumi (@mantrasukabumi)

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah