Christ Wamea Beri Dukungan kepada Habib Rizieq: Semoga Allah SWT Menolong

- 26 Maret 2021, 21:19 WIB
Habib Rizieq Shihab.
Habib Rizieq Shihab. /Antara//Antara

"Jumat berkah bukan keramat, insyaAllah. Jhatamkn ngaji&kaji surah Al Kahfi. Perbanyak sholawat atas Nabi Muhammad SAW," cuit HNW, pada akun twitter @HidayatNurWahid, pada Jumat, 26 Maret 2021.

Baca Juga: Sindir 2 Orang di KLB Partai Demokrat Versi Sumut, Christ Wamea: Bergabung dengan Partai Hanura Tidak Happy

Ia juga mengajak memanjatkan doa atas akan digelarnya persidangan offline Habib Rizieq yang akan dilaksanakan hari ini.

"Panjatkan jg doa untuk negeri dan persidangan Offline untuk HRS hari ini," ucapnya.

Ia juga berharap untuk ditegakannya keadilan dan kebenaran agar terhindar dari musibah dan fitnah dan agar semua dikaruniai keberkahan.

"Agar semua dikaruniai berkah, tegakkan keadilan dan kebenaran,agar dijauhkan dari musibah dan fitnah," pungkasnya.

Pada postingan sebelumnya, HNW juga menyampaikan akan tindakan HRS dan tim hukumnya agar simpatisannya tidak datang ke pengadilan.

Baca Juga: Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Beberkan Lokasi Final Pernikahan

"HRS dan tim hukumnya sudah secara terbuka meminta kepada pendukung dan simpatisan untuk tak datang berkerumun Ke Pengadilan, agar saksikan dan doakan dari rumah saja," ungkapnya

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah