Sebut Demokrasi di Indonesia Alami Kemunduran, Sohibul Iman Sampaikan Penyebabnya

- 12 April 2021, 06:14 WIB
Mohamad Sohibul Iman menanggapi kerumunan Presiden Jokowi di NTT.*
Mohamad Sohibul Iman menanggapi kerumunan Presiden Jokowi di NTT.* /Instgram.com/@msi.sohibuliman

Kemunduran demokrasi ditandai dengan ruang partisipasi publik yang semakin menyempit, akibat pintu masuk ke ranah poltik semakin berat yang disebabkan biaya politik yang mahal.

Akibatnya sirkulasi elit hanya dikuasai oleh orang-orang atau kelompok yang memiliki modal kapital.

Penyebab mundurnya demokrasi Indonesia salah satunya akibat dari desain institusi demokrasi kita yang belum tuntas.

"menyempitnya partisipasi publik, kemudian pengelolaan negara yang baik tidak abuse of power,” tutur Sohibul Iman menambahkan.

Baca Juga: Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Terbitkan Surat Edaran Ibadah Ramadhan dan Idul Fitri 1442 H, Berikut Isinya

Pembiayaan demokrasi di Indonesia yang menganut pasar bebas konstestasi politik membuat politik Indonesia memburuk, korupsi, politik berbiaya mahal dan oligarki kekuasaan.

Budaya politik di Indonesia tidak terjadi transformasi sehingga menimbulkan gesekan, Misal perbedaan dalam demokrasi.

"Kemudian masih ada pandangan bahwa menghadapi yang berbeda dengan pandangan zero sum game atau saling menihilkan,” pungkasnya.

Indonesia harus memperbaiki cara pandang terhadap kekuasaan. Indonesia harus belajar kesadaran etis dari Jepang bagaimana cara pandang dalam kekuasaan.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: PKS.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah