Sedih, Detik-detik Terakhir 53 Awak KRI Nanggala 402 Kehabisan Oksigen, Haikal Hassan Berdoa

- 23 April 2021, 16:40 WIB
Sedih, Detik-detik Terakhir 53 Awak KRI Nanggala 402 Kehabisan Oksigen, Haikal Hassan Berdoa./
Sedih, Detik-detik Terakhir 53 Awak KRI Nanggala 402 Kehabisan Oksigen, Haikal Hassan Berdoa./ /Twitter.com/ @haikal_hassan

MANTRA SUKABUMI - Haikal Hassan Baras sedih karena sore ini merupakan detik-detik terakhir bagi 53 awak kapal KRI Nanggala 402 kehabisan oksigen.

Sebagaimana diberitakan, bahwa stok oksigen di KRI Nanggala 402 diperkirakan hanya cukup hingga besok dan kini kata Haikal Hassan kian menipis.

Ungkapan kesedihan Haikal Hasan tersebut diutarakan melalui akun twitter pribadinya pada 23 April 2021.

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: Keras Kepala, India Sepelekan Indonesia, 132 Orang Masuk Indonesia, Mustofa Nahrawardaya Tanya Mahfud MD

"Didetik-detik terakhir ini mari berdoa utk KRI Nanggala 402. Oksigen para awak kapal sudah sangat menipis," cuit Babe Haikal seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @haikal_hassan pada Jumat, 23 April 2021.

Tangkapan layar twitter @haikal_hassan

Babe Haikal pun berdoa semoga segera ditemukan dan seluruh awak selamat dan bisa berkumpul lagi dengan keluarga.

"Semoga segera ditemukan dan seluruh awak selamat dan bisa berkumpul lagi dengan keluarga, Aamiin," ujarnya.

Sebelumnya, Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI), Prabowo Subianto buka suara soal hilangnya Kapal Selam KRI Nanggala-402.

Baca Juga: Klarifikasi Soal Tanggapan KRI Nanggala 402, Roy Suryo: Kita Berduka, Namun Jangan Lupa Harun Masiku Hila

Menhan RI Prabowo Subianto menjamin masih adanya stok Oksigen di Kapal Selam KRI Nanggala-402 untuk 53 Prajurit di dalam.

Pernyataan Prabowo Subianto tersebut sebagaimana disampaikan oleh Fahri Hamzah melalui akun twitter pribadinya.

"Oksigen masih ada untuk beberapa hari...kata menhan @prabowo," cuit Fahri Hamzah seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @Fahrihamzah pada Kamis, 22 April 2021.

Menhan Prabowo Subianto Jamin Masih Ada Oksigen untuk 53 Orang Prajurit Kapal Selam KRI Nanggala-402
Menhan Prabowo Subianto Jamin Masih Ada Oksigen untuk 53 Orang Prajurit Kapal Selam KRI Nanggala-402 @Fahrihamzah

Di akhir, Fahri Hamzah juga mendoakan agar agar para prajurit segera ditemukan dan selamat.

"Kita doakan semoga prajurit kita yang berada dalam KRI #Nanggala 402 segera ditemukan dalam keadaan selamat. Amiin YRA," ujarnya.***

 

 

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah