Update Covid-19 3 Juni 2021 : Kabar Baik, Pasien Sembuh Meningkat dan Capai 1,6 Juta Orang

- 3 Juni 2021, 08:30 WIB
Ilustrasi pasien Covid-19 OTG
Ilustrasi pasien Covid-19 OTG /Pexels/

MANTRA SUKABUMI - Perkembangan pasien sembuh per 3 Juni 2021, jumlahnya sudah melebihi 1,6 juta orang atau jumlah pasti bertambah menjadi 1.663.998 orang dengan persentase 91,6%.

Angka kesembuhan kumulatif ini meningkat dengan penambahan 4.024 pasien sembuh setiap hari.

Jumlah kasus aktif atau pasien yang masih membutuhkan perawatan medis per hari mengalami peningkatan sebanyak 1.949 kasus menjadi 101.639 kasus dengan persentase 5,6%.

Baca Juga: Cara Mudah Hidupkan Mesin Mobil Transmisi Automatic saat Mogok Accu Soak

Hingga hari ini, 71.017 spesimen telah diuji RT-PCR/TCM dan antigen cepat per hari dan 105.518 kasus suspek.

Pada pasien yang terkonfirmasi positif melalui metode RT-PCR/TCM dan pemeriksaan antigen cepat, hari ini terjadi peningkatan 6.115 kasus.

Dikutip mantrasukabumi.com dari covid19.go.id, dengan jumlah kumulatif atau pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini mencapai 1.816.041 kasus.

Jumlah pasien yang meninggal hari ini juga bertambah 142 kasus dan jumlah kumulatifnya mencapai 50.404 kasus atau persentasenya 2,8% dari pasien terkonfirmasi positif.

Baca Juga: Ustadz Das'ad Latif: Saya Tak Benci Abu Janda, Ia Lebih Terhormat dari Pejabat Pemakan Bansos

Halaman:

Editor: Fauzan Evan

Sumber: covid19. go id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah