Terungkap, Menko Polhukam Mahfud MD Ternyata Pernah Jadi Pengurus PAN Namun Mengundurkan Diri

- 23 Juni 2021, 07:13 WIB
Menkopolhukam Mahfud MD pernah jadi pengurus DPP PAN
Menkopolhukam Mahfud MD pernah jadi pengurus DPP PAN / Instagram/@mohmahfudmd.

MANTRA SUKABUMI - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD memberikan pernyataan kiprah dirinya di partai politik.

Mahfud MD mengungkapkan jika dirinya pernah menjadi Pengurus DPP Partai Amanat Nasional (PAN).

Pria asal Madura itu juga menjelaskan jika dirinya ikut menyusun saat PAN akan didirikan hingga deklarasi di Jakarta saat itu.

Baca Juga: BCL Kembali Unggah Foto Seksi Sambil Berjemur, Netizen: Kasihan Almarhum Suaminya

Baca Juga: Tidak Dapat Kamar, dr Tirta Dimarahi Sahabatnya yang Positif Covid-19: Merasa Gak Diprioritaskan

Pernyataan itu disampaikan Mahfud MD melalui akun Twitter pribadinya menanggapi pertanyaan seorang netizen.

"Pernah, dulu sy ikut menyusun saat PAN akan didirikan, dari LPSK Yogya trs ke Megamendung Bogor trs deklarasi di Jkt. Sy jg pernah jd pengurus DPP PAN saat didirikan," tulis Mahfud.

Hanya saja lanjut Mahfud MD, dirinya kemudian mengundurkan diri karena memilih karir Profesor terlebih dahulu.

"Di sanalah sy kenal Pak Aasegaf dll. Tp sy langsung mundur dari PAN krn sbg dosen/PNS sy pilih jd Profesor dulu," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah