Said Didu Sebut 3 Hal yang Hambat Penuntasan Masalah Covid-19

- 30 Juni 2021, 17:17 WIB
Muhammad Said Didu.
Muhammad Said Didu. /Facebook Muhammad Said Didu/



MANTRA SUKABUMI - Mantan sekertaris kementerian BUMN Said Didu menyoroti penanganan covid 19.

Menurut Said Didu terdapat 3 hal yang menghambat penyelesaian masalah covid 19.

Ketiga hal tersebut adalah keterbatasan dana, perebutan proyek covid 19 dan korupsi dana penanganan covid 19.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

"Penyelesaian masalah Covid-19 terhambat oleh 3 hal," ujar Said Didu seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun Twitternya @msaid_didu pada 30 Juni 2021.

"1) keterbatasan dana
2) perebutan proyek covid-19
3) korupsi dana penanganan covid-19," rinci Said Didu.



Vaksinasi merupakan salah satu kunci keberhasilan penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia, kata Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Hal tersebut disampaikan saat membuka acara vaksinasi massal untuk masyarakat Kota Tangerang Selatan secara daring dari Jakarta, Rabu.

Wapres Maruf Amin Kunci terbentuknya keberhasilan penanganan pandemi Covid-19 sangat dipengaruhi oleh banyak faktor.

"salah satunya adalah program vaksinasi yang berperan vital dan sangat penting," kata Wapres Ma’ruf.

Wapres mengimbau seluruh masyarakat untuk turut melaksanakan vaksinasi COVID-19 sehingga kekebalan kelompok atau herd immunity secara nasional dapat segera terbentuk.

Baca Juga: Said Didu Sindir Jokowi Unggul dari 6 Presiden Indonesia Sebelumnya

Percepatan vaksinasi COVID-19, yang sedang digalakkan Pemerintah, bertujuan untuk menekan angka penularan, dengan didukung penerapan protokol kesehatan secara ketat oleh masyarakat, katanya.

Menurut Wapres Indonesia dihadapkan pada situasi yang menuntut semua pihak bahu-membahu menangani pandemi COVID-19.

 dengan selalu meningatkan penerapan protokol kesehatan dan mempercepat vaksinasi untuk menekan laju penyebaran virus corona.

Wapres mengatakan pandemi COVID-19, yang melanda berbagai negara termasuk Indonesia selama lebih dari satu tahun terakhir, juga telah memberikan dampak pada berbagai sektor di masyarakat.

"Tantangan di masa pandemi ini menuntut banyak perubahan dan penyesuaian di semua bidang," ujar wapres.

Oleh karena itu, Wapres mendorong pemerintah daerah untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi COVID-19 kepada masyarakat.

 dengan menggandeng lembaga dan organisasi kemasyarakatan (ormas) terkait.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah