Presiden Jokowi Sampaikan Kabar Gembira Soal Rumah Oksigen Gotong Royong: Siap Awal Agustus Tampung 500 Orang

- 25 Juli 2021, 08:29 WIB
Presiden Jokowi meninjau Rumah Oksigen Gotong Royong
Presiden Jokowi meninjau Rumah Oksigen Gotong Royong /

MANTRA SUKABUMI - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan kabar gembira terkait Rumah Oksigen Gotong Royong.

Menurut Jokowi, fasilitas Rumah Oksigen Gotong Royong bakal rampung sepenuhnya pada awal Agustus mendatang.

Hall tersebut disampaikan Presiden Jokowi saat meninjau langsung Rumah Oksigen Gotong Royong yang berlokasi di daerah Pulo Gadung, Jakarta Timur pada Sabtu, 24 Juli 2021 siang.

Baca Juga: Demontrasi Tolak PPKM Darurat dan Jokowi End Game Berakhir Ricuh dan Anarkis, Ini Faktanya

Baca Juga: Menangis dan Tanyakan Alamat Bocah Vino, Netizen ke Susi Pudjiastuti: Adopsi Dia Bu Biar Beruntung

Presiden Jokowi mengatakan jika Rumah Oksigen Gotong Royong merupakan fasilitas kesehatan yang diinisiasi oleh GoTo bersama dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, PT Aneka Gas Industri (Samator Grup), dengan dukungan dari PT Master Steel, Tripatra Engineering, serta Halodoc.

“Sore hari ini saya melihat secara langsung Rumah Oksigen Gotong Royong yang dalam proses ini belum selesai," ujar Jokowi dikutip dari akun Instagram pribadinya pada Minggu, 25 Juli 2021.

"Nanti akan selesai minggu depan dan akan rampung 100 persen nanti mungkin di awal Agustus yang bisa menampung kurang lebih 500 pasien,” lanjutnya.

Jokowi juga memberikan apresiasi atas pembangunan fasilitas tersebut karena bisa membantu mengurangi tekanan pada rumah sakit.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah