Anak Laki-laki ini Nangis Sesenggukan Saat Belajar Online Ditemani Sang Ibu, Netizen: Lucunya Kasian

- 28 Juli 2021, 20:41 WIB
Anak Laki-laki ini Nangis Sesenggukan Saat Belajar Online Ditemani Sang Ibu, Netizen: Lucunya Kasian./
Anak Laki-laki ini Nangis Sesenggukan Saat Belajar Online Ditemani Sang Ibu, Netizen: Lucunya Kasian./ /Instagram.com/@disdikdki/Tresna/


MANTRA SUKABUMI - Mood setiap anak-anak memang sangat berbeda-beda, ketika belajar online terlebih ditemani orang tua.

Seperti halnya yang dirasakan oleh anak laki-laki ini, ia sepertinya tertekan dengan belajar online saat ditemani sang ibu.

Pasalnya, anak laki-laki ini menangis sesenggukan saat belajar online ditemani sang ibu.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

Momen antara lucu dan kasihan itu terlihat dari video yang diunggah akun instagram @insta_julid pada Rabu, 28 Juli 2021.

Dalam video tersebut terlihat, anak laki-laki itu tengah melakukan belajar online ditemani ibunya.

Ia tampak menangis sesenggukan sembari menulis di atas kertas dan menanyakan kepada ibunya, kapan belajar onlinenya tersebut selesai.

"Ya ampun maaaak, ini kapan selesainya," ucap si anak tersebut sembari menangis, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari unggahan akun @insta_julid pada Rabu, 28 Juli 2021.



Lalu pada video selanjutnya, anak laki-laki itu pun meminta kepada ibunya jika ia ingin segera istirahat dengan terus menangis

"Istirahat kapan Bun, mau istirahat bilang, mau istirahat, tolong maak," sahutnya

Meski anaknya memohon untuk segera istirahat sambil menangis, namun sang ibu tampak meminta untuk mengerjakan tugas belajar online tersebut.

"Gak nonton kamu? selesaikan dulu dua lagi," tutur sang ibu.

Hingga akhirnya, anak laki-laki berbadan tambun itu tampak beranjak pergi kebelakang dengan menangis.

Sontak, unggahan itu pun dibanjiri beragam komentar dari para netizen ada yang memahami kondisi yang terjadi dalam video tersebut.

Baca Juga: Video Permohonan Maaf KSAU Setelah Oknum Anggotanya Injak Kepala Pria Kulit Hitam

Namun, ada pula netizen yang merasa antara kasihan dan lucu pada ekspresi anak laki-laki tersebut.

"Terkadang bukan orang tua yang ga sabar ngajarin anak, tapi ada beberapa anak yang memang kalau di ajarin orang tua mereka sendiri merasa ga nyaman, mereka lebih patuh dan dengerin kalau di ajarin orang lain. Semangat yaa ibu-ibu," ucap @annisaagusstya.

"Kasihan anak-anak sekarang... Pasti pada stres," sahut @wahyudi041200

"Tos dari jauh.... Persis banget kaya anakku drama Ampe goler-goleran di lantai," ujar @azkafgan_online_shop.

"Lucunya kasian," timpal @paramithadens.***

Editor: Dea Pitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah