Tutut Soeharto Sampaikan Pesan Tridarma Mangkunegara Pak Harto Dalam Hadapi Pandemi dan Tantangan

- 9 Agustus 2021, 09:23 WIB
 Presiden ke dua Indonesia, Soeharto.
Presiden ke dua Indonesia, Soeharto. /Foto: YouTube HM Soeharto/

MANTRA SUKABUMI - Anak mendiang Presiden ke-2 RI Soeharto, Siti Hardijanti Hastuti Indra Rukmana atau Mbak Tutut sampaikan pesan sang ayah.

Pesan yang dikenal dengan Tridarma Mangkunegara disampaikan Pak Harto panggilan Soeharto dalam menghadapi pandemi dan tantangan.

Dilansir mantrasukabumi.com dari akun Twitter pribadi Tutut Soeharto pada Senin, 9 Agustus 2021, berikut pesan Tridarma Mangkunegara Soeharto dalam menghadapi pandemi dan tantangan bangsa.

Baca Juga: Dampingi Luhut dan Budi Gunadi, Anak Presiden Jokowi Ingatkan Prokes, Gibran: Jangan Malu Terinfeksi

Baca Juga: Turki Beri Bantuan Indonesia Senilai Lebih 100 Miliar untuk Penanganan Covid-19: Akan Peringati 71 Tahun

"Bapak selalu memperingatkan Tridarma Mangkunegara kepada kita semua dalam membangun bangsa ini," ujar Mbak Tutut.

Pertama adalah, setiap kita “melu handarbeni” yakni merasa ikut memiliki bangsa ini.

Kemudian yang kedua adalah “melu hangrungkebi” artinya ikut membela dan menjaga bangsa - negara ini.

Kemudian yang ketiga ialah “mulat sarira hangrasaweni“ yakni introspeksi seberapa besar kedua hal itu telah diimplementasikan secara nyata untuk kemajuan dan kesejahteraan bangsa ini.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x