Kompak Desak Presiden Jokowi Lakukan 8 Langkah Ini Atasi Pandemi Covid-19, Salah Satunya Soal Anggaran

- 18 Agustus 2021, 19:45 WIB
Jokowi didesak KoMPAK melakukan 8 langkah berikut untuk atasi pandemi Covid-19 di Indonesia
Jokowi didesak KoMPAK melakukan 8 langkah berikut untuk atasi pandemi Covid-19 di Indonesia /Tangkapan layar Youtube/ Sekretariat Presiden

Pemerintah harus bekerja keras untuk memastikan ketersediaan vaksin, distribusi vaksin, dan pelaksanaan vaksinasi agar berjalan dengan baik dengan mengoptimalkan sumber daya kesehatan yang ada.

Baca Juga: Budiman Sudjatmiko Mengaku Sedih Lihat Upacara HUT Kemerdekaan Indonesia di Istana, Ini Alasannya

4. Meminta Presiden Republik Indonesia untuk memperkuat pelaksanaan testing, tracing, dan treatment (3T) mengacu pada standar global yang ditetapkan WHO.

Inkonsistensi pelaksanaan 3T sesuai standar menjadi penyebab masih meningkatnya kasus Covid-19 di Indonesia.

Pelaksanaan 3T ini merupakan kunci pengendalian pandemi sehingga harus dilakukan dengan baik, benar, komprehensif, dan jujur.

5. Meminta Presiden Republik Indonesia agar lebih memperhatikan perlindungan bagi dokter dan tenaga kesehatan, baik dalam perlindungan masalah pekerjaan (APD, jam kerja, beban kerja, insentif) maupun perlindungan hukum serta keamanan selama menjalankan tugas profesi kesehatan.

Terkait dengan insentif tenaga kesehatan agar dibagikan kepada semua tenaga kesehatan di fasilitas kesehatan secara proporsional dan tepat waktu, dengan mekanisme dan prosedur adminitrasi yang lebih sederhana baik pusat maupun daerah.

6. Meminta Presiden Republik Indonesia agar meningkatkan alokasi anggaran untuk memperkuat ketahanan sistem kesehatan, termasuk untuk memperkuat program 3T (testing, tracing, dan treatment) guna mempercepat penanganan pandemi Covid-19.

Alokasi anggaran harus proporsional untuk Upaya Kesehatan Perorangan (UKP) maupun Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM).

Baca Juga: 4 Macam Doa Malam Asyura Beserta Keutamaannya, Salah Satunya Tidak Akan Meninggal Pada Tahun Itu

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x