Profil Hinca Panjaitan, Sekjen Demokrat yang Ajak Publik Soroti Kasus Kisruh Partainya

- 17 September 2021, 21:11 WIB
Profil Hinca Panjaitan, Sekjen Demokrat yang Ajak Publik Soroti Kasus Kisruh Partainya./*
Profil Hinca Panjaitan, Sekjen Demokrat yang Ajak Publik Soroti Kasus Kisruh Partainya./* /twiiter/@hincapanjaitan

Hinca meraih gelar Sarjana Hukum (SH) bidang Hukum Tata Negara di Universitas HKBP Nommensen.

Ia mendapat gelar Magister Hukum (MH) bidang Hukum Tata Negara di Progam Pascasarjana Universitas Padjajaran.

Ia mendapatkan keahlian analisis dampak lingkungan (AMDAL) dari Universitas Gadjah Mada di Yogyakarta.

Keahlian ilmu perundang-undangan (legal drafting) diperoleh dari Fakultas Hukum Universitas Indonesia tahun 1995 sementara keahlian cyber crime bersertifikat ACCS (accredited cyber crime studies) ia dapatkan pada tahun 2005 dari STIMIK Perbanas, Jakarta.

Hinca Panjaitan merupakan seorang advokat dan masuk dalam keanggotaan Perhimpunan Advokat Indonesia.

Hinca pernah bekerja sebagai Asistan Dosen Fakultas Hukum Universitas HKBP Nommensen, Medan tahun 1987 sampai 1999. Menjadi guru SMK Santa Maria 2 Bandung tahun 1989 sampai 1992.

Dosen pada Fakultas Hukum Universitas Katolik Santo Thomas Medan tahun 1992 sampai 1993. Dosen pada Fakultas Hukum Universitas Atma Jaya Jakarta tahun 1993 sampai 1999.

Pada tahun 1997 Hinca mendapat kesempatan sebagai Visiting Fellow pada Universitas Griffith, Queensland, Australia. Pada tahun 1998 sampai dengan 2001 ia menjadi Legal Consultan PT Datakom Asia.***

Halaman:

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah