Detik-detik Habib Luthfi bin Yahya Marah: Kamu Ikut Andil Apa? Pada Ribut Aja!

- 11 November 2021, 05:38 WIB
Detik-detik Habib Luthfi bin Yahya Marah: Kamu Ikut Andil Apa? Pada Ribut Aja!
Detik-detik Habib Luthfi bin Yahya Marah: Kamu Ikut Andil Apa? Pada Ribut Aja! /Foto: tangkap layar kanal Youtube Mahfudz Hariri

 

MANTRA SUKABUMI - Terdapat sebuah video Habib Luthfi bin Yahya yang tengah marah di hadapan jamaahnya.

Dari video itu, tampak Habib Luthfi bin Yahya marah pada orang yang tidak menghormati sang saka merah putih.

Hingga Habib Luthfi bin Yahya bertanya sebuah andil apa yang telah diberikan untuk bangsa ini.

Baca Juga: PT Shopee International Indonesia Kembali Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA, ini Syarat Daftarnya

Baca Juga: Ada Jasad Tak Tertutup Kain Kafan, Gus Baha: Ditarik ke Atas Kaki Terbuka, Ditarik ke Bawah Kepala Terbuka

"Kamu ikut andil apa setelah merdeka? Coba saya tanya," ujar Habib Luthfi bin Yahya seperti dilihat mantrasukabumi.com dari video di kanal Youtube Mahfudz Hariri pada Kamis, 11 November 2021.

"Mengisi kemerdekaan ini sudah sampai mana kita? Ribut aja!," lanjut Ulama kharismatik asal Pekalongan itu.

Habib Luthfi bin Yahya marah terhadap orang yang tak menghargai sang saka merah putih
Habib Luthfi bin Yahya marah terhadap orang yang tak menghargai sang saka merah putih Foto: Tangkap layar video kanal Youtube Mahfudz Hariri

Habib Luthfi bin Yahya mengungkapkan bahwa para pendiri bangsa sedih melihat yang selalu gaduh.

"Yang di dalam kubur pada nangis, yang pernah meneteskan keringatnya dan darahnya untuk bangsa ini, sampai berkibarnya sang saka merah putih," ungkapnya.

Ketua Sufi Internasional itu juga menjelaskan jika pada sang saka merah putih terdapat nilai yang luar biasa.

"Karena dalam sang saka merah putih ada nilai yang luar biasa, Nilainya apa?," ucap Habib Luthfi bin Yahya.

Baca Juga: Suara Habib Luthfi bin Yahya Bergetar saat Sampaikan Pesan pada Peringatan Hari Pahlawan

"Harga diri bangsa, jati diri bangsa, kehormatan bangsa ada di dalam merah putih," jelasnya.

"Kalau dalam perang bendera bisa direbut, itu artinya kalah, berarti harga diri kita, kehormatan kita jatuh," ujarnya.

"Makanya kita tegakkan terus, kita hormati, karena apa? Di dalam merah putih ada kandungan harga diri bangsa, jati diri bangsa, kehormatan bangsa," tegasnya.

Oleh karenanya, kata Habib Luthfi, tak salah jika kita selalu hormat dan menjaga marwah sang saka merah putih.

"Karena itu kita hormat pada sang saka merah putih, bukan mitos!," ucapnya.

"Gitu loh, kita andil apa mas?," pungkas Ketua JATMAN itu.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah