Peristiwa di 12 November Selain Hari Ayah dan Hari Kesehatan Nasional: Dari Soedirman hingga Tragedi Semanggi

- 12 November 2021, 16:30 WIB
Peristiwa di 12 November Selain Hari Ayah dan Hari Kesehatan Nasional: Dari Soedirman hingga Tragedi Semanggi
Peristiwa di 12 November Selain Hari Ayah dan Hari Kesehatan Nasional: Dari Soedirman hingga Tragedi Semanggi /

MANTRA SUKABUMI – 12 November 2021 melekat diperingati sebagai Hari Kesehatan Nasional dan Hari Ayah Nasional yang juga dirayakan dengan pesta diskon e-commerce.

Namun, selain diperingati Hari Kesehatan Nasional dan Hari Ayah Nasional, adapun peristiwa lain dibalik 12 November yang patut dikenang sebagai bagian dari sejarah Indonesia.

Berangkat dari kaca mata sejarah 12 November syarat akan beberapa insiden kelam yang dialami dunia dan khususnya di Indonesia antara lain; Peristiwa pada tahun 1996 Maskapai Saudi Arabian Airlines bertabrakan dengan Maskapai Air Kazakhstan di atas langit Charki Dadhi, India.

Baca Juga: Momen Hari Ayah Nasional 2021, dr Aisyah Dahlan Ungkap Alasan Anak Perempuan Lebih Dekat dengan Ayah

Dirangkum Mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Jumat 12 November 2021, berikut deretan peristiwa di Indonesia yang bertepatan tanggal 12 November:

1. Pengangkatan Jenderal Soedirman Menjadi Panglima Besar

Bertempat di gedung Tentara Keamanan Rakyat Gondokusuman, Yogyakarta pada 12 November 1945 tengah berlangsung sebuah Konferensi TKR yang dipimpin Kepala Staf Umum Letnan Jenderal Oerip Soemohardjo.

Konferensi ini bertujuan untuk memilih pucuk tertinggi pimpinan Tentara Keamanan Rakyat yang saat itu masih berumur jagung, dihadiri oleh beberapa divisi dan resimen dari Jawa-Sumetara.

Pemilihan dilakukan dengan mekanisme pemungutan suara terbanyak dari yang hadir di sidang TKR.

Kemudian pada hari itu juga suara terbanyak berhasil memenangkan Soedirman sebagai Panglima Besar dengan usia yang baru menginjak 29 tahun.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x