Hari ini Memperingati Earth Hour, Siap-siap Sebentar Lagi Mati Lampu Serentak

- 26 Maret 2022, 19:58 WIB
Hari ini Memperingati Earth Hour, Siap-siap Sebentar Lagi Mati Lampu Serentak
Hari ini Memperingati Earth Hour, Siap-siap Sebentar Lagi Mati Lampu Serentak /Pixabay/Alexas_Fotos/

MANTRA SUKABUMI - Pada hari ini, 26 Maret 2022 jatuh pada memperingati Earth Hour.

Fenomena Earth Hour pada hari ini, ialah gerakan mati lampu yang dilakukan pada hari Sabtu terakhir di bulan Maret.

Mati lampu serentak ini, akan dimulai pada pukul 20.30 hingga 21.30 waktu setempat.

Baca Juga: Earth Hour Day! Pemadaman Lampu Serempak Malam Ini Mulai Pukul 20.30 WIB, Jangan Panik Bukan Listrik PLN

Peringatan tersebut, awal sejarahnya pada 2007 oleh WWF dan mitra sebagai pemadaman lampu simbolis di Sydney, Australia.

Sekarang Earth Hour sudah menjadi salah satu gerakan akar rumput terbesar di dunia, sebagaimana yang dikutip mantrasukabumi.com dari earthhour.org pada Sabtu, 26 Maret 2022.

Kegiatan Earth Hour diadakan setiap tahun pada hari Sabtu terakhir bulan Maret.

Earth Hour melibatkan para pendukung di lebih dari 190 negara dan wilayah.

Semuanya mengambil tindakan untuk memastikan masa depan yang lebih baik bagi manusia dan alam ini.

Kegiatan mematikan lampu sedunia dalam rangka Earth Hour, akan serentak dilakukan pada Sabtu malam Minggu dengan mematikan lampu sekira 1 jam, mulai 20.30 hingga 21.30.

Setiap tahun, pada pukul 20.30 pada hari Sabtu terakhir bulan Maret, para pendukung di lebih dari 190 negara dan wilayah bersatu, mengambil tindakan dan meningkatkan kesadaran akan masalah yang dihadapi satu rumah kita.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah