Kumpulan Ucapan Isra Mi'raj 1444 H 2023 Terbaru Penuh Makna Islami, Cocok Jadikan Caption di Media Sosial

- 16 Februari 2023, 08:00 WIB
Kumpulan Ucapan Isra Mi'raj 1444 H 2023 Terbaru Penuh Makna Islami, Cocok Jadikan Caption di Media Sosial
Kumpulan Ucapan Isra Mi'raj 1444 H 2023 Terbaru Penuh Makna Islami, Cocok Jadikan Caption di Media Sosial /Freepik/

 

MANTRA SUKABUMI - Berikut kumpulan ucapan peringatan Isra Mi'raj 1444 H /2023 terbaru dan penuh makna islami.

Sebagai diketahui peringatan Isra Mi'raj tahun ini akan jatuh pada Sabtu, 18 Februari 2023 atau bertepatan dengan  27 Rajab 1444 H.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan dalam rangka menyambut peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, salah satunya adalah dengan membagikan ucapan Isra Mi'raj 1444 H / 2023 penuh makna Islami.

Baca Juga: Teks MC Peringatan Isra Mi'raj 1444 H dalam Bahasa Sunda, Lengkap Susunan Acara

Adapun kata-kata ucapan peringatan Isra Mi'raj 1444 H / 2023 ini bisa menjadi alternatif caption di media sosial seperti Facebook, Twitter, hingga status di WhatsApp.

Berikut beberapa rekomendasi ucapan peringatan Isra Mi'raj 1444 H / 2023 yang telah dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Kamis, 16 Februari 2023.

1. Dengan peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, marilah kita jadikan salat sebagai kebutuhan dan sebagai cahaya untuk kehidupan dunia dan akhirat.

2. Jadikan makna peringatan Isra Mi'raj 1444 H / 2023 ini sebagai momentum dalam kehidupan untuk tetap tawadu dan bertakwa.

3. Menyampaikan ucapan kata mutiara Isra Miraj saja tidaklah cukup. Tapi, kalimat ini diharapkan bisa jadi pengingat agar kita sebagai insan manusia terus berpacu untuk menjadi lebih baik lagi mengikuti semua ajaran-ajaran terbaik dari Rasulullah SAW.

4. Sahabat muslimku, jadikan peringatan Isra Mi'raj ini sebagai awal untuk meningkatkan amaliah ubudiyyah kita kepada Allah SWT sesuai dengan sunnah Rasulullah SAW.

5. Isra Mi'raj adalah perjalanan suci dari Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsha dan Sidratul Muntaha. Mari kita capai puncak kesadaran hati dengan refleksi Isra Mi'raj.

6. Selamat memperingati Isra Mi'raj 1444 H / 2023. Semoga kita semua mendapatkan yang terbaik untuk Isra dan Miraj 2023 yang agung dan suci ini pada hari ke 27 Rajab 1444 Hijriah.

7. Ada saat-saat penting dalam sejarah semua orang. Rajab adalah bulan di mana sejarah telah dibentuk sepanjang waktu. Semoga semua orang di momen suci Al Isra Wal Mi'raj mendapat berkah dan kemuliaan. Semoga harimu diberkati.

8. Marilah kita menguatkan tali persaudaran Muslim, bersama-sama menjadi umat Rasulullah SAW yang baik budi, tawadu, jujur, dan selalu taqwa pada Allah SWT

9. Peringatan Isra Mi'raj ini adalah satu di antara tahapan yang pas untuk belajar. Kita bisa meneladani akhlak Nabi dan menyadari bahwa diri ini jauh dari sempurna.

10. Selamat memperingati Isra Miraj buat kaum Muslimin semuanya. Semoga kita lebih baik lagi dan bisa mengikuti sunnah Rasulullah SAW. Aamiin.

11. Marilah kita merenungkan perjalanan Nabi Muhammad SAW dan mencari inspirasi darinya. Selamat Isra Mi'raj 1444 H.

12. Semoga dengan datangnya peringatan hari Isra Mi'raj ini dapat mengokohkan kembali iman dan taqwa kita kepada Allah SWT.

Sebagai informasi, Isra Mi'raj merupakan suatu peringatan dalam agama Islam yang diadakan setiap tahunnya, dimana dalam peristiwa Isra Miraj juga dikenal sebagai perjalanan satu malam yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW.

Isra Miraj adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha, kemudian menuju sidratul muntaha.

Baca Juga: Isra Misraj 2023 Tanggal Berapa? Amalkan Doa Singkat Ini Jelang Peristiwa Besar di Bulan Rajab

Dari peristiwa Isra Miraj tersebut, umat Islam juga mendapat perintah mendirikan shalat lima waktu dari Allah SWT.

Sementara dalam momen perayaan Isra Miraj terdapat beberapa acara yang diselenggarakan, salah satunya ada doa bersama, pengajian, dan selamatan antar warga dan lain sebagainya.

Demikian kumpulan ucapan peringatan Isra Mi'raj 1444 H/2023 terbaru dan penuh makna islami yang cocok dijadikan caption di media sosial.***

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah