Lokasi Kawasan Khusus Pesepeda di Jakarta yang Dapat Dinikmati Masyarakat, Catat Lokasinya

- 2 Agustus 2020, 05:00 WIB
Kawasan Khusus Sepeda di Jalan Thamrin, Jakarta
Kawasan Khusus Sepeda di Jalan Thamrin, Jakarta /dok. PMJ News/.*/dok. OMJ News

MANTRA SUKABUMI- Di masa pandemi saat ini seiring dengan memasuki tatanan kehidupan baru, bersepda menjadi tren diberbagai daerah di Indonesia, termasuk di Ibu Kota DKI Jakarta.

Masyarakat DKI Jakarta di masa transisi PSBB ini dapat menikmati lokasi untuk bersepeda di hari Minggu, 02 Agustus 2020 pagi ini.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo yang menyebut terdapat 29 lokasi kawasan khusus pesepeda (KKP) yang dapat dinikmati masyarakat.

Baca Juga: Kabar Baik, Gaji ke-13 Segera Cair Pertengahan Agustus, Tinggal Menunggu Ditandatangani Presiden

Baca Juga: Pesona Danau Ranu Pane di Jawa Timur Diselimuti Salju Tipis

Menurutnya, puluhan lokasi untuk digunakan masyarakat bersepeda itu tersebar di lima wilayah Jakarta.

“Ada tiga wilayah yang tidak dilaksanakan KKP karena zona merah Covid-19,” ujar Syafrin dalam keterangannya, sebagaimana dikutip Mantrasukabumi.com dari PMJ News pada Minggu, 02 Agustus 2020.

Syafrin menyebutkan, ketiga lokasi tersebut diantaranya Jalan Amir Hamzah di Jakarta Pusat, Jalan Pemuda dan Jalan RA Fadillah di Jakarta Timur.

Pihaknya, menurut Syafrin telah menyediakan jalur sepeda sementara yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk berolahraga.

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x