Setelah Jembatan Terpanjang I di Indonesia, Kini Jembatan Terpanjang Ke-2 Akan Uji Laik

- 9 September 2020, 21:34 WIB
JEMBATAN Teluk Kendari akan segera rampung dan dipercaya dapat membantu mendukung pemulihan ekonomi pasca virus corona.*
JEMBATAN Teluk Kendari akan segera rampung dan dipercaya dapat membantu mendukung pemulihan ekonomi pasca virus corona.* /Dok. PUPR/

MANTRA SUKABUMI - Jembatan Teluk Kendari merupakan Jembatan terpanjang ke-2 di Indonesia setelah Jembatan Suramadu, yang berada di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Jembatan tersebut memiliki panjang 1.34 kilometer, menghubungkan Kota Laman Kecamatan Kendari dengan wilayah Kecamatan Poasia.

Diketahui saat ini jembatan tersebut telah rampung, sehingga akhir bulan ini akan akan dilakukan uji laik fungsi atau uji beban.

Baca Juga: Masya Allah, Rasulullah Tertawa Saat Diperlihatkan Umatnya Berjuang Diatas Ombak Laut

Dilansir mantrasukabumi.com dari rri.co.id, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 2.5 Satuan Kerja (Satker), Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah II Sulawesi Tenggara (Sultra) yaitu Ichsan Permana Putra menyatakan bahwa pembangunan jembatan tersebut saat ini sudah mencapai 98% dalam proses finishing.

"Sebelum diresmikan penggunaannya terlebih dahulu dilakukan uji laik fungsi atau uji beban untuk memastikan kekuatan beban kendaraan yang akan melintas diatas jembatan," ukap Ichsan seperti dikutip dalam rri.co.id pada Rabu, 9 September 2020.

Sementara itu terdapat empat bangunan ruko dan rumah di wilayah tersebut belum di robohkan. Rencananya pada pekan ini akan di lakukan eksekusi oleh Pengadilan Negeri Kendari. Ichsan juga menuturkan uang ganti ruginya.

Baca Juga: Serum Institut India Nyatakan Uji Coba Vaksin Covid-19 Sedang Berlangsung

"Sedangkan biaya ganti rugi lahan bangunan ruko dan rumah warga itu sudah disiapkan Rp.2.8 Miliar, dan telah dititipkan di Pengadilan Negeri Kendari," Katanya.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi

Sumber: rri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah