Ucapan Jokowi Jangan Sok-sokan Lockdown Seolah Sindir Anies, Pengamat: Komunikasi Presiden Buruk

- 4 Oktober 2020, 21:05 WIB
Pidato Jokowi melalui Youtube
Pidato Jokowi melalui Youtube /Instagram/Jokowi

MANTRA SUKABUMI - Pengamat politik menyebut komunikasi Presiden Jokowi kurang bagus dan akan berdampak buruk.

Hal itu diungkapkan Dedi Kurnia Syah merespons pernyataan Joko Widodo dalam pidatonya di Kanal YouTube milik Sekretarat Kabinet.

Ia menyayangkan statement tersebut keluar dari seorang Kepala Negara yang bisa memperburuk kondisi nyata.

Baca Juga: Sangat Berbahaya, Ini Pernyataan Moeldoko dan Ganjar Pranowo yang Sebabkan Diserang Dokter

Baca Juga: Gawat, Rizky Billar Mundur Alon-alon dan Doakan Lesti Kejora Dapat Jodoh Terbaik

"Sangat disayangkan statement ini. Secara politik, menampakkan pertentangan dengan kepala daerah yang melakukan pembatasan," ujarnya seperti dikutip mantrasukabumi.com dari RRI pada Minggu, 4 Oktober 2020.

"Pertama, publik terombang-ambing dengan kebijakan pandemi, dan berpotensi melawan kebijakan gubernur yang ambil langkah PSBB. Semisal, DKI Jakarta," sambungnya.

Dedi juga menegaskan nantinya presiden akan dianggap tidak konsisten dalam penanganan, dan sekaligus menghambat upaya daerah seharusnya otonom dalam mengambil langkah strategis.

"Kedua, Presiden harus keluar dari zona kontestasi dengan gubernur. Bagaimana pun, ia tetap Presiden yang memimpin seluruh kepala daerah. Untuk itu, perlu adanya dukungan satu suara dalam mengambil langkah pencegahan," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah