Mengejutkan, Hasil Survei Elektabilitas Prabowo Dibuntuti Ganjar Pranowo, Bagaimana Anies dan Emil?

- 16 Oktober 2020, 18:45 WIB
Hasil survei elektabilitas Indometer
Hasil survei elektabilitas Indometer /Antara News

MANTRA SUKABUMI - Hasil survei terbaru dari lembaga survei Indometer menunjukkan elektabilitas Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dibuntuti Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Survei Indometer tersebut dilakukan pada 25 September-5 Oktober 2020 melalui sambungan telepon kepada 1.200 responden dari seluruh provinsi yang dipilih acak dari survei sebelumnya sejak 2019. Margin of error sebesar 2,98 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. Lalu bagaimana dengan Anies dan Emil.

Dari data yang disampaikan lembaga survei itu, diketahui elektabilitas Prabowo berada di angka 16,8 persen, turun dari survei pada bulan Juli 2020 yakni 17,6 persen. Sementara Ganjar membuntuti Prabowo dengan hasil 16,5 persen, naik dari sebelumnya sebesae 15,4 persen.

Baca Juga: Kemnaker Pastikan BLT BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 2 Tidak Akan Ditransfer ke 5 Rekening Ini

Baca Juga: Asyik, Ada 7 Bantuan Pemerintah yang Cair Bulan Oktober Ini, Cek Daftarnya Disini

Pada posisi ketiga ada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau Kang Emil dengan elektabilitas 10,6 persen. Selanjutnya disusul Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan 8,9 persen.

Selain itu, survei Indometer juga menempatkan mantan cawapres Sandiaga Uno pada posisi selanjutnya dengan elektabilitas 7,7 persen menurun dari 8,8 persen.

Di bawah Sandi disusul Gubernur Jawa Timur Khofidah Indar Parawansa dengan elektabilitas 3,8 persen turun dari 4,1 persen. Selanjutnya ada Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini dengan elektabilitas 2,1 persen turun dari 2,9 persen.

Sementara itu, Menteri BUMN Erick Thohir berada di angka 2,3 persen, naik dari sebelumnya 1,8 persen. Kemudian Menko Polhukam Mahfud MD 1,3 persen, turun sedikit dari 1,4 persen.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x