Awal November Ini, BLT BSU BPJS Termin 2 Pasti Cair, Ini Pesan Menaker Ida Fauziyah 

- 1 November 2020, 05:59 WIB
Menaker Ida Fauziyah.
Menaker Ida Fauziyah. /Kemnaker

MANTRA SUKABUMI – Jadwal pencairan bantuan BLT BSU BPJS Ketenagakerjaan termin 2 awal November ini pasti cair. Pemerintah melalui Menteri Keuangan sudah mencairkan bantuan BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan termin 2, ke Bank Himbara. 

Bagi peserta BLT BSU BPJS Ketenagakerjaan yang masuk dalam penerima tahap 1, untuk pencairan termin 2 tinggal menunggu pencairan dari Bank Himbara, anda bisa cek data penerima dan peserta melalui login di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Bagi peserta bantuan BLT BSU BPJS Ketenagakerjaan tahap 1 termin 2 yang jadwal pencairannya di awal November ini, demikian disampaikan Menaker Ida Fauziyah dalam keterangannya minggu lalu.

Baca Juga: ShopeePay Kembali dengan Merchant Baru untuk Kamu Nikmati Minggu Ini!

Baca Juga: Mudahnya Transfer Saldo ShopeePay, Ikuti 5 Langkah Ini

Mulai dari tanggal 2 Novemver 2020 ini pemerintah secara bertahap akan segera mencairkan BLT BSU BPJS Ketenagakerjaan untuk Termin 2 yang dimulai dengan tahap 1, dan seterusnya sampai tahap 5 selesai. Peserta BLT BSU BPJS Ketenagakerjaan supaya tidak lalai untuk cek rekening jangan sampai ke blokir atau tidak aktif. 

Hal ini disampaikan oleh Arwansyah selaku Direktur KKHI Kemnaker yang menjawab wawancara Verdi Verdiansyah. 

Pada kesempatan lain, Menaker Ida Fauziyah mengungkapkan rasa bahagianya ini karena Bantuan BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan ini selain dimanfaatkan untuk membantu kebutuhan hidup seharai-hari, ternyata ada yang menggunakannya untuk modal usaha, sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari akun Instagram @kemnaker, pada 21 Oktober 2020. 

Menaker Ida Fauziyah kembali mengadakan kunjungan kerja ke rumah pekerja/buruh yang menerima program bantuan pemerintah berupa Bantuan BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan. Kunjungan pada Rabu (21 Oktober 2020) ini dilakukan ke empat pekerja di Indramayu, Jawa Barat, yakni Endi Samsul Bani, M. Yani, Dimyati, dan M. Nawirudin.

Salah seorang pekerja yang menerima Bantuan BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan, M. Nawirudin, menyatakan bahwa dirinya sangat merasakan manfaat adanya BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan dari pemerintah. Uang sebesar 1,2 juta Rupiah yang telah diterimanya digunakan untuk modal usaha jualan makanan ringan.

Baca Juga: NIK KTP Tidak Terdaftar di e-form BRI eform.bri.co.id/bpum, Begini Cara Dapatkan BPUM

“Nanti kalau dapat yang 2,1 juta Rupah lagi , ya untuk modal lagi. Targetnya nanti buat usaha katering kecil-kecilan,” kata Nawirudin.

Menaker Ida mengungkapkan rasa bahagianya, karena bantuan BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan yang disalurkan pemerintah itu tepat sasaran dan dapat membantu kehidupan para pekerja dan keluarga di masa pandemi Covid-19.

Ida Fauziyah berharap, program Bantuan BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan dapat membantu kehidupan para pekerja, meningkatkan daya beli masyarakat, sehingga dapat meningkatkan konsumsi masyarakat dan perekonomian di masa pandemi Covid-19. 

Berdasarkan data Kemnaker per 23 Oktober 2020, Bantuan BLT BSU BPJS Ketenagakerjaan, sebagai berikut:

Tahap 1 = Rp 2.982.824.400.000 (99,43 %);

Tahap 2 = Rp 3.577.838.200.000 (99,38 %);

Tahap 3 = Rp 4.171.344.000.000 (99,32 %);

Tahap 4 = Rp 3.176.545.200.000 (95,04 %);

Tahap 5 = Rp 722.961.600.000 (97,39 %).

 Baca Juga: Sayangi Nyawa Anda Karena Banyak Diperjualbelikan di Pasar Gelap, Berikut Harga Organ Tubuh Manusia

Total Realisasi Anggaran Rp 14.631.512.400.000 (98.30%). 

Bantuan BLT BSU BPJS Ketenagakerjaan dicairkan melalui dua Termin pembayaran. Setelah pembayaran Termin 1 selesai disalurkan, Kemnaker akan kembali memproses pembayaran Termin 2 Bantuan BLT BSU BPJS Ketenagakerjaan.

“Kami targetkan pembayaran Termin 2 dapat disalurkan pada awal bulan November setelah proses evaluasi penyaluran Bantuan Subsidi Gaji/Upah Termin 1 ini selesai,” kata Menaker.

Untuk layanan pengaduan bidang Ketenagakerjaan di Kemnaker:

Hot line Telpon: 021- 5081 6000

Aplikasi W.A: 0811 9303 305

Wbsite: https://bantuan.kemnaker.go.id. **

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah